News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bocah 4 Tahun Kuasai 7 Bahasa Negara Bikin Juri Melongo

Editor: Wahid Nurdin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan wartawan Surya, Adrianus Adhi

TRIBUNNEWS.COM - Kemampuan yang dimiliki bocah perempuan berumur 4 tahun asal Moskow Rusia ini bikin geleng-geleng kepala.

Bagaimana tidak, di usianya yang masih balita, pemilik nama Angelina Bella Devyatkina ini mampu menguasai lebih dari empat bahasa atau biasa dibilang polyglot.

Baru-baru ini, Angelina menunjukkan kemampuan itu kepada dunia melalui tayangan pencarian bakat 'Amazing People'.

Di sana, Angelina ditantang berbicara ke juri dalam tujuh bahasa yaitu Rusia, Inggris, Perancis, Jerman, Spanyol, Cina dan Arab.

Di tiap bahasa itu, Angellina juga harus bisa berkomunikasi dan menjawab berbagai pertanyaan yang terdapat dalam tiap soal.

Lalu hasilnya, seluruh juri melongo melihat kemampuan anak tersebut.

Ya, Angelina berbicara dengan tujuh bahasa itu tanpa cela.

Dia berbicara dengan tujuh bahasa itu natural betul. Tak ada jeda waktu untuk memikirkan kosakata apa yang sesuai.

Tidak hanya itu, video yang menampilkan kemampuan Angellina ini juga jadi viral.

Netizen takjub dengan kemampuan Angellina berbicara dengan 7 bahasa.

Lalu bagaimana Angelina mendapat kemampuan itu?

Menurut ibunya, kemampuan berbahasa didapat Angellina tidak dengan tiba-tiba.

Pertama, ia mengajarkan bahasa Inggris kepada anaknya. Setelah itu Angellina juga diasuh oleh berbagai orang dengan latar belakang yang beragam.

Para pengasuh inilah yang mengajarkan Angellina bahasa. Tak hanya itu, Anggellina juga diajari tentang berbagai isu dunia, termasuk topik dalam ensklipodia.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini