News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rekrut Jadi Tentara, MILF Moro Kembalikan Ratusan Anak-anak ke Keluarganya

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anak-anak Moro yang dilepas gerilyawan MILF

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, MANILA - Ratusan tentara anak-anak telah dilepaskan kelompok separatis bersenjata Filipina, Moro Islamic Liberation Front (MILF) di Camp Nusa setelah sebelumnya dijadikan tentara.

MILF, salah satu kelompok separatis bersenjata paling kuat di Filipina membebaskan anak-anak tersebut pada Jumat (10/3/2017) sebagai bagian komitmen dari rencana aksi dengan PBB.

Di tahun 2009, MILF menandatangani rencana aksi dengan PBB untuk mengakhiri perekrutan tentara anak-anak.

Yang pertama dalam serangkaian upacara pelepasan terjadi pada bulan Februari lalu.

Seperti dikutip dari Aljazeera, Minggu (12/3/2017), MILF akhirnya akan melepaskan lebih dari 1.800 anak-anak, menurut UNICEF.

Sumber: Aljazeera

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini