News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Amerika Serikat Berhasil Uji Cobakan Sistem Pertahanan Rudal THAAD di Alaska

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Uji coba sistem pertahanan rudal balistik canggih yang dikenal sebagai sistem pertahanan rudal Terminal High Altitude Area Defense (THAAD) Amerika Serikat (AS).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, ALASKA - Uji coba sistem pertahanan rudal balistik canggih yang dikenal sebagai sistem pertahanan rudal Terminal High Altitude Area Defense (THAAD) berhasil dilakukan Amerika Serikat (AS).

Demikian dirilis Badan Pertahanan Rudal AS, Selasa (11/7/2017), seperti dilansir media Jepang NHK, Rabu (12/7/2017).

Sistem pertahanan rudal yang berlokasi di Kodiak, Alaska, itu mendeteksi, melacak, dan mencegat target rudal balistik jarak menengah.

Target tersebut diluncurkan dari sebuah pesawat pengangkut di atas Samudra Pasifik, sebelah utara Hawaii.

Dijelaskan ini adalah uji pertama sejak pengerahan sistem THAAD dimulai di Korea Selatan bulan April, sebagai tanggapan atas ancaman rudal Pyongyang yang meningkat.

Uji coba ini sendiri awalnya direncanakan dilaksanakan sebelum Korea Utara mengumumkan telah menguji peluncuran rudal balistik antarbenua awal bulan ini.

"Keberhasilan uji tersebut, meningkatkan kemampuan pertahanan AS terhadap ancaman rudal balistik Korea Utara." Demikian isi pernyataan Badan tersebut. (NHK/CNN)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini