TRIBUNNEWS.COM - Tahukah anda soal kemiskinan yang tengah mengoyak Argentina?
Sebuah foto yang diambil oleh fotografer lokal Migue Rios, ini, sudah cukup menggambarkan hal tersebut.
Foto karya Rios ini seketika menjadi perhatian banyak orang setelah beredar di media sosial.
Dalam foto itu, seorang bocah perempuan cilik, menjilat air dari genangan air kotor di jalan.
Dikutip Tribunnews dari Daily Mail, Rios mengatakan, foto itu diambil di sebuah pemukiman kumuh di Posadas, Argentina.
Saat itu memang tengah panas-panasnya di Argentina, dengan suhu sekitar 37 derajat celcius.
Bocah malang itu, disebut Rios berasal dari komunitas masyarakat Mbya Guarani.
Dia mengemis uang bersama teman-teman sebayanya.
Foto ini pun mengguncang dunia.
Migue Rios, seorang jurnalis yang juga bekerja untuk Unicef Argentina, menulis :
"Ketika negara ini sedang panas, bocah cilik Guarani ini mengobati hausnya dengan minum dari tanah,"
"Kita selama ini pasti telah melakukan sebuah kesalahan, atau tidak?," tulis Rios.
Rios pun mengungkap alasannya mengunggah foto itu ke media sosial.
"Agar kita bisa segera sadar, ada banyak masalah yang seringkali tidak kita hiraukan, hanya karena tidak ada orang yang mempermasalahkannya,"