News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hewan Langka Ini Dijaga Pasukan Militer Khusus 24 Jam, Tinggal Satu-satunya di Dunia

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

(Ilustrasi) - Pasukan militer menjaga hewan langka.

TRIBUNNEWS.COM - Beberapa hewan di dunia ini mungkin terancam punah akibat ulah manusia.

Karena itu sebagian dilindungi di hutan lindung supaya terjaga dengan baik.

Selain itu ada juga hewan yang sangat berharga, dan bahkan dijaga sangat ketat.

Karena terlalu berharga, hewan ini dijaga selama 24 jam oleh pasukan militer khusus dengan senjata api.

Mengutip The Guardian, pemanasan global, iklim dan lingkungan semakin kotor.

Emisi berbahaya limbah gas dan sampah dari banyak industri sekarang memiliki dampak yang sangat serius terhadap laut dan atmosfer.

Sedangkan kesadaran masyarakat tentang perlindungan lingkungan belum membaik.

Hal itu menyebabkan banyak hewan mulai punah, dan hewan langka yang berharga sekarang hanya tersisa sekitar 1.600 spesies di dunia dan diambang kepunahan. 

Hingga ada hewan paling berharga di dunia, hanya ada satu yang tersisa di dunia, dan pasukan khusus melindunginya dengan senjata 24 jam sehari.

Sampai dijaga seketat itu memang spesies apakah itu?

Dikatakan lebih berharga daripada panda raksasa Tiongkok, hewan ini adalah badak putih jantan dari Afrika.

Konon dagingnya yang sangat lezat, serta memiliki kepala dan tanduk sangat berharga.

Hewan ini adalah salah satu yang sangat diburu di masa lalu.

Tanduknya juga dikatakan bisa menjadi obat, maka banyak pemburu meracuninya dan mengambil tanduknya secara diam-diam.

Ilustrasi badak dijaga militer. (Intisari Online/Toutiao)

Saat ini spesies ini hanya tertinggal satu di dunia.

Badak putih ini juga tidak bisa bereproduksi secepat unggas.

Jadi karena hanya tersisa satu-satunya di dunia, hewan ini dijaga sangat ketat oleh pasukan milter khusus.

Selama 24 jam hewan ini terus dijaga ketat oleh prajurit.

Mereka juga merawatnya dengan sungguh-sungguh dan sangat baik.

Bahkan, jika sampai hewan ini terluka pasukan ini pun akan dihukum berat.

Badak ini dijaga sangat ketat karena hanya tersisa satu di dunia. (Intisari Online/Toutiao)

Di bawah komando pasukan khusus, kini badak putih hidup dengan tenang.

Hewan ini kini mampu bertahan hidup selama bertahun-tahun berkat pasukan khusus.

Namun, hewan ini juga semakin tua, dan banyak orang khawatir jika hewan ini akan benar-benar musnah dari dunia.

Banyak ahli bekerja keras untuk mengembangkan teknik yang bisa membuatnya berkembang biak.

Badak putih ini hanya tinggal satu di dunia. (Intisari Online/Toutiao)

Hal ini mengingatkan kita sebagai manusia, memiliki tingkat tanggung jawab tertinggi untuk melindungi semua hewan.

Perlakukan hewan dengan baik, terutama spesies yang akan menghilang. (Intisari Onlilne/Afif Khoirul M)

Hewan Langka Ditemukan di Kolam Ikan Warga

SEORANG pria menemukan hewan mirip ular berukuran raksasa yang secara tak terduga muncul di kolam ikannya.

Seperti diwartakan Content Media 23 melalui World of Buzz pada Senin (4/3/3019), pria asal China bernama Xiao Wang memulai bisnis pembiakan ikan dengan membuat kolam.

Namun, usai Wang membeli kolam ini, ia kaget ketika melihat seekor hewan mirip seperti ular raksasa muncul di empangnya.

Demi menyelamatkan ikan-ikannya, Wang berusaha menangkap hewan yang disangkanya sebagai 'ular raksasa' tersebut.

Dengan keberaniannya, ia menangkap dan mengeluarkan hewan panjang besar tersebut dari kolam ikannya.

Saat para penduduk tahu tentang temuan tersebut, mereka menuju ke lokasi di mana Wang menangkap 'ular' tersebut.

Tetapi saat melihatnya, mereka malah terkejut.

Pria ini temukan hewan langka berusia 30 tahun di dalam kolamnya. (World of Buzz/Content Media 23)

Pasalnya, bukan ular yang ditangkap Wang melainkan seekor belut kuning langka yang dipercaya berusia 30 tahun.

Menurut keterangan penduduk setempat, belut tersebut memiliki berat sekitar 3 kilogram.

Mereka yakin belut ini telah tinggal di sana selama 30 tahun.

Pria ini menangkapnya ketika hewan ini muncul dari dalam tanah.
Selain itu, dipercaya hewan tersebut memiliki harga jual yang tinggi karena dianggap langka.

Berita temuan belut tersebut bahkan menyebar sampai ke luar negeri.

Kemudian seorang pengusaha kaya dari Taiwan menyatakan minatnya pada hewan ini.

Bahkan ia rela mengeluarkan uang hingga 10.000 ringgit atau sekitar Rp36 juta untuk menebus hewan itu. Namun ditolak oleh Wang.

Hewan Langka di Kolam Ikan Warga (World of Buzz/Content Media 23)

Pada akhirnya, Xiao Wang setuju untuk melepaskan belut tersebut dengan harga sekitar 13.000 ringgit atau sekitar Rp45 juta.

Menurut Umami Insider, belut jenis ini bisa dipelihara sebagai hewan eksotis, atau dimasak karena dianggap sebagai makanan yang lezat di negara tertentu.

Hewan ini merupakan jenis ikan bersirip yang kaya akan vitamin A, D, E, B dan fosfor yang terbukti bisa mengurangi risiko kanker payudara dan demensia.

Nah, jadi jika Anda menemukan hewan semacam ini mungkin Anda bisa kaya mendadak, atau jika Anda peduli dengan lingkungan, Anda bisa melepaskannya demi menjaganya supaya tidak punah.

Belut raksasa ini berhasil ditangkap, harganya sungguh fantastis. (Intisari.grid.id)

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul Inilah Hewan Paling Berharga di Dunia Tinggal Satu-satunya di Dunia, Hewan Ini Dijaga Pasukan Militer Khusus dengan Senjata Selama 24 Jam

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini