TRIBUNNEWS.COM - Istri Kobe Bryant, Vanessa Bryant membagikan postingan Instagram terbarunya.
Dalam postingan tersebut terlihat acara penghormatan dari tim basket Mamba kepada putrinya yang tewas bersama sang ayah.
Diberitakan sebelumnya, Gianna (13) tewas bersama dengan ayahnya Kobe Bryan dalam tragedi jatuhnya helikopter, pada 26 Januari 2020 di Calabasas, California.
Dilansir dari Metro.co.uk, dalam postingan tersebut, Vanessa mengatakan ia merindukan putrinya, Gianna.
Pada postingan itu terlihat sebuah rangkaian mawar yang membentuk angka dua, serta papan dengan nama Gianna.
Angka dua itu merupakan nomor punggung Gigi saat bermain basket.
Vanessa memberi caption yang mengharukan pada foto tersebut.
"Gianna-ku. Demi Tuhan aku sangat merindukanmu,
"Aku sangat beruntung bisa bangun dan melihat senyummu selama 13 tahun ini," tulis Vanessa.
Ibu empat anak ini mengungkapkan, seandainya senyum itu bisa dia lihat sampai akhir hayatnya.
"Ibu sangat-sangat mencintaimu," lanjut Vanessa.
Sejak mengubah akunnya ke publik, Vanessa kerap mengunggah ungkapan rindunya pada mendiang anak dan suaminya.
Dia juga berterima kasih pada warganet yang terus mendukungnya di masa-masa sulit.
Pada postingan sebelumnya, Vanessa mengunggah foto Kobe Bryant yang sedang tersenyum lebar dan menggunakan kaus putih.
"Aku sangat merindukanmu," tulisnya di bawah foto bintang LA Lakers itu.
Diketahui, Vanessa dan Kobe telah menikah selama 20 tahun.
Kobe dan Gianna termasuk diantara sembilan orang yang berada di dalam helikopter maut itu.
Helikopter itu membawa rekan satu tim Gianna diantaranya Alyssa Altobelli dan Payton Chester, orang tua Alyssa yaitu John dan Keri Altobelli, ibu Payton yaitu Sarah Chester dan pelatih bola basket mereka Christina Mauser, serta pilot Ara Zobayan.
Menurut National Transportation Safety Board (NTSB) pilot helikopter, Zobayan saat itu sedang meminta arahan untuk mengendalikan helikopternya.
Dia mengatakan sedang naik untuk menghindari lapisan awan sesaat sebelum kecelakaan terjadi.
Penghormatan atas meninggalnya legenda basket itu terus mengalir dari berbagai pihak.
Beberapa bintang hollywood seperti Beyonce, David Beckham, Rihanna dan Cristiano Ronaldo ikut memberikan penghormatan terakhir untuk Kobe.
Sepeninggal Kobe, Vanessa juga sempat mengunggah foto keluarganya saat masih lengkap.
Pada foto itu, Vanessa mengucapkan terima kasih pada semua orang yang sudah memberikan penghormatan pada anak dan suaminya.
Dia juga memuji mendiang Kobe Bryant sebagai sosok ayah dan suami yang baik dan penyayang serta Gianna, yang manis dan merupakan sudara yang baik untuk ketiga putrinya yang lain.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)