News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

2 Kucing Positif Covid-19, Apakah Hewan Bisa Tularkan Virus ke Manusia? Ini Penjelasan Peneliti

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tiki, Momo dan anjing pomeranian- Hingga kini telah ditemukan dua kucing yang positif terinfeksi corona. Satu ekor berada di Belgia, dan satu lagi di China.

TRIBUNNEWS.COM - Pandemi virus corona yang telah mewabah di 206 negara.

Dilansir worldmeters.info, hingga Minggu (5/4/2020) tercatat ada 1.202.435 kasus positif corona di dunia.

Untuk itu, tiap negara mengatur kebijakan ketat guna menekan bertambahnya korban.

Beberapa negara memberlakukan sistem karantina hingga menutup total akses suatu wilayah (lockdown).

Baru-baru ini ditemukan virus yang berasal dari Wuhan, China itu juga bisa menginfeksi hewan peliharaan.

Dikutip dari Insider.com, hingga kini telah ditemukan dua kucing yang positif terinfeksi corona.

Satu ekor berada di Belgia, dan satu lagi di China.

Ilustrasi menjaga kebersihan kucing (pixabay.com) (pixabay.com)

Baca: Kucing Peliharaan di Belgia Positif Virus Corona, Diduga Tertular dari Pemiliknya

Baca: Cerita Lengkap Kucing Dipelihara di Dalam Kelas: Kucing Sudah Dirawat dari Kurus hingga Melahirkan

Bahkan seekor anjing dikonfirmasi terinfeksi virus ini.

Para ahli menyebut, kemungkinan ketiga hewan peliharaan itu terinfeksi oleh pemiliknya.

Mereka juga mengatakan jika kucing lebih rentan terinfeksi corona daripada hewan lainnya.

Kemungkinan lainnya adalah hewan yang terinfeksi akan menularkan virus pada hewan lainnya.

Namun hingga kini belum ada bukti yang menunjukkan bahwa hewan peliharaan bisa menginfeksi manusia.

Para peneliti di China menemukan bahwa, setelah sekelompok enam kucing terkena konsentrasi tinggi virus corona, mereka tampak terinfeksi.

Buktinya virus ditemukan pada saluran pernapasan atas dan tinja kucing.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini