TRIBUNNEWS.COM - Pangeran Harry dan Meghan Markle dilaporkanmengalami ketakutan, setelah ada yang mencoba mengambil foto mereka dan putra mereka Archie.
Dilansir dari The Sun, kejadian tersebut terjadi di rumah yang mereka tinggali saat ini di Los Angeles (LA), Amerika Serikat (AS).
Adanya hal tersebut, membuat pasangan itu berniat untuk merekrut tim keamanan pribadi mereka sendiri setelah serangkaian insiden mengerikan di rumah mereka di Beverley Hills.
Sumber mengklaim bahwa Harry dan Meghan telah melihat drone terbang serendah 20 kaki di atas properti, lapor The Daily Beast.
Setidaknya lima insiden terkait drone dilaporkan telah dipanggil ke saluran non-darurat LAPD pada bulan lalu.
Dilaporkan pasangan itu melihat pesawat tak berawak di atas mansion mewah mereka, di negara yang dipimpin oleh Donald Trump tersebut.
The Sussexes mengatakan kepada teman-teman mereka akan menyewa tim keamanan pribadi mereka sendiri menggunakan uang tunai mereka sendiri.
Drone terbang rendah diyakini dioperasikan oleh fotografer paparazzi, tetapi juga diperlakukan sebagai ancaman teroris potensial.
"Mereka melihat pesawat tak berawak itu mendatangi mereka, dan mereka mengira mereka sedang dioperasikan oleh fotografer, tetapi mereka tidak bisa berasumsi begitu saja," terang rekannya.
"Meghan menerima ancaman kematian rasis pada saat pernikahannya, jadi ancaman teror itu sangat nyata bagi mereka."