TRIBUNNEWS.COM - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat atau CDC merilis data terbaru pekan lalu yang memperlihatkan berapa banyak warga Amerika yang meninggal akibat Covid-19 yang juga memiliki kondisi medis lain.
Menurut laporan, hanya 6 persen kematian menulis Covid-19 sebagai satu-satunya penyebab utamanya.
Sedangkan, 94 persen pasian Covid-19 yang meninggal memiliki kondisi medis lain yang menyertainya.
Dilansir rochesterfirst.com, CDC menulis daftar kondisi medis lain berikut yang berkaitan dengan kematian pasien Covid-19.
- Influenza dan pneumonia
- Kegagalan pernapasan
- Penyakit hipertensi
- Diabetes
- Demensia vaskular dan demensia tidak spesifik
- Henti jantung (cardiac arrest)
- Gagal jantung (heart failure)
- Gagal ginjal
- Cedera yang disengaja dan tidak disengaja, keracunan, dan kejadian buruk lainnya
- Kondisi medis lainnya
Baca: CDC Tak Lagi Rekomendasikan Karantina Mandiri Selama 14 Hari bagi Para Pelancong
Baca: CDC Revisi Durasi Isolasi Pasien Corona Ringan, 10 Hari Boleh Keluar tanpa Harus Dites Ulang
CDC menjelaskan bahwa data mereka menggunakan jumlah kematian sementara untuk memberikan gambaran paling lengkap dan akurat tentang kematian akibat COVID-19.