TRIBUNNEWS.COM - Mike Pence menarik perhatian netizen saat rambut putihnya dihinggapi seekor lalat pada debat calon wakil presiden AS 2020 Kamis (8/10/2020) kemarin.
Namun ternyata Pence bukan satu-satunya.
Tahun 2016 lalu, saat debat calon presiden, kejadian serupa terjadi.
Wajah Hillary Clinton, mantan calon presiden dari partai Demokrat, dihinggapi lalat.
Sama seperti Pence, seakan tidak terganggu akan kehadiran serangga kecil itu, Clinton tetap melanjutkan pembicaraannya.
Baca: POPULER Internasional: Fakta-fakta Debat Cawapres AS 2020 | Klaster Covid-19 di Gedung Putih
Baca: Momen Menarik Debat Harris Vs Pence: Saya Sedang Berbicara Vs Boleh Saya Selesaikan
Diberitakan Tribunnews sebelumnya, acara debat antara calon wakil presiden Amerika Serikat Kamala Harris dan Mike Pence rupanya menyisihkan intermeso menarik.
Menjelang akhir perang kata-kata 90 menit antara Harris dan Pence, seekor lalat tampak mendarat di rambut putih Mike Pence.
Kehadiran lalat itu pun tampaknya tidak disadari oleh kandidat maupun moderator.
Netizen lah yang menyadarinya.
Momen itu pun tak dibiarkan begitu saja.
Baca: Rangkuman Debat Cawapres AS 2020 Mike Pence vs Kamala Harris: 4 Hal yang Menjadi Sorotan
Baca: Klaster Covid-19 di Gedung Putih, Siapa Saja yang Terinfeksi selain Donald Trump?
Selain inti debat, netizen juga membicarkan lalat yang hinggap di kepala Mike Pence, termasuk capres Demokrat Joe Biden.
Joe Biden dengan humornya memanfaatkan momen itu sebagai bentuk kampanye dan promosi.
Komedian dan penulis "The Jim Jefferies Show", Subhah Agarwal, bercanda bahwa Pence mungkin mendapatkan dukungan dari suara minoritas yang menyukai Biden-Harris dalam jajak pendapat.
"Lalat itu adalah satu-satunya teman kulit hitam Mike Pence," tulisnya.