News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pemilihan Presiden Amerika Serikat

Update Pilpres Amerika: Joe Biden Rebut Pennsylvania dan Georgia, Berpotensi Raih 36 Suara Elektoral

Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

(COMBO) Kombinasi gambar yang dibuat pada 22 Oktober 2020 ini menunjukkan Presiden AS Donald Trump (kiri) dan kandidat Presiden dari Partai Demokrat dan mantan Wakil Presiden AS Joe Biden saat debat terakhir presiden di Belmont University di Nashville, Tennessee, pada 22 Oktober 2020 .

TRIBUNNEWS.COM - Calon presiden Demokrat, Joe Biden unggul tipis di atas Presiden Donald Trump di negara bagian utama, Pennsylvania.

Untuk pertama kalinya, Biden berhasil menyalip popular votes Trump di Pennsylvania pada Jumat (6/11/2020).

Dilansir USA Today, momen ini merupakan kabar bahagia bagi Biden. 

Karena jalannya untuk mendapat angka 270 suara elektoral sebagai syarat merebut kursi kepresidenan makin dekat.

Biden memimpin perolehan suara presiden dengan 5.594 suara pada Jumat pagi, selisih 0,1%.

Meski demikian, suara masih dihitung dan Biden belum diumumkan sebagai pemenang di Negara Bagian Keystone ini.

Di sisi lain, Partai Republik berpendapat setidaknya beberapa dari surat suara yang beredar akan memilih Trump.

Baca juga: Biden Menang di Lumbung Suara Trump, Kans Biden Semakin Besar ke Gedung Putih

Baca juga: Persaingan Sengit, Kini Biden-Harris Berbalik Unggul dari Trump-Pence di Georgia 

(Kiri) Donald Trump dari Partai Republik dan (Kanan) Joe Biden dari Partai Demokrat (Kolase Tribunnews (Instagram @realdonaldtrump dan @joebiden))

Tapi momentum dan matematika semakin tampak berada di pihak Biden.

Pennsylvania, dengan 20 suara elektoralnya, adalah bagian dari "tembok biru".

Negara bagian utama ini telah membawa Partai Demokrat ke Gedung Putih hingga 2016.

Dua negara bagian lainnya, Michigan dan Wisconsin, ditetapkan untuk Biden pada hari Rabu.

Trump unggul awal di Pennsylvania pada hari Selasa (3/11/2020), tetapi Biden telah menutup kesenjangan sejak jumlah surat suara yang masuk dihitung.

Jajak pendapat menunjukkan pemilih Demokrat cenderung memberikan suara melalui surat karena kekhawatiran tentang pandemi.

Dalam hal ini, jajak pendapatnya benar.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini