TRIBUNNEWS.COM - Pangeran William menunggu setidaknya delapan tahun sebelum melamar Kate Middleton pada 2010 lalu.
Pertunangan itu seharusnya menjadi momen yang membahagiakan.
Namun nampaknya Kate Middleton menyimpan satu penyesalan besar.
Dalam bukunya yang berjudul Kate: The Future Queen, ahli kerajaan sekaligus penulis Katie Nicholl menjelaskan mengapa momen itu meninggalkan seberkas kesedihan bagi Kate.
Pangeran William melamar Kate Middleton di Lake Rutundu Kenya pada 20 Oktober 2020.
Pasangan itu sangat gembira, tentu saja.
Baca juga: Kepribadian Kate Middleton dan Meghan Markle Dilihat Foto, Ahli Bahasa Tubuh: Ada Perbedaan Mencolok
Baca juga: Meghan Markle dan Pangeran Harry Dikabarkan Saling Bertukar Kado Natal dengan William-Kate Middleton
Tetapi mereka memutuskan akan menunggu beberapa minggu sebelum membuat pengumuman publik yaitu pada 3 November.
Selama waktu itu, mereka merahasiakan hubungan mereka kepada sebagian besar teman, bahkan anggota keluarga mereka.
Di situlah penyesalan datang.
Selama waktu antara pertunangan dan pengumuman, kakek terakhir Kate, Peter, meninggal pada 2 November, hanya satu hari sebelum Kate berencana membagikan kabar bahagia itu.
"Kate sangat sedih tidak memiliki kesempatan untuk memberi tahu kakeknya bahwa dia bertunangan dengan William," tulis Nicholl, menurut The Mirror.
"Kate tahu sang kakek pasti akan senang mendengarnya."
Pada hari itu, Will menghadiri pemakaman bersama Kate.
Akibatnya pasangan itu menunda pengumuman kabar bahagia mereka.