Melania Trump Dikabarkan Tak Melakukan Apa-apa untuk Membantu Transisi Jill Biden di Gedung Putih
Menurut laporan baru-baru ini dari CNN, Melania Trump tidak melakukan apapun untuk membantu Jill Biden memasuki Gedung Putih sebagai Ibu Negara.
Menurut laporan itu, Melania belum menyiapkan kantor untuk melanjutkan platformnya di tahun-tahun pasca-Gedung Putih, menurut sumber yang mengetahui aktivitasnya.
Ia juga tidak membantu orientasi calon ibu negara Jill Biden maupun melakukan kontak dengannya, kata sumber itu.
Baca juga: Melania Trump Dilaporkan sedang Persiapan Hidup di Luar Gedung Putih, Mar-a-Lago Direnovasi
Baca juga: Setelah Sang Menantu, Kini Melania Minta Donald Trump Menerima Kemenangan Joe Biden di Pilpres AS
Bila dibandingkan dengan Michelle Obama 4 tahun lalu, keadaan tentu saja berbeda.
Michelle Obama secara terbuka berinteraksi dengan Melania Trump pada minggu-minggu menjelang pelantikan Presiden Donald Trump.
Baru-baru ini, Michelle bahkan mengkritik Presiden Trump karena menunda transisi kekuasaan kepada Joe Biden.
"Suami saya dan saya menginstruksikan staf kami untuk melakukan apa yang telah dilakukan George dan Laura Bush untuk kami: menjalankan transisi kekuasaan yang penuh hormat dan tanpa hambatan — salah satu ciri demokrasi Amerika," Michelle Obama.
"Kami mengundang orang-orang dari tim presiden terpilih [Donald Trump] ke kantor kami dan menyiapkan memo terperinci untuk mereka, menawarkan apa yang telah kami pelajari selama delapan tahun terakhir."
Michelle menyebut meski ia secara pribadi memiliki masalah dengan Trump, ia tetap menerima Trump dengan tangan terbuka.
"Saya harus jujur dan mengatakan bahwa tidak ada yang mudah bagi saya. Donald Trump telah menyebarkan kebohongan rasis tentang suami saya yang telah membahayakan keluarga saya."
"Itu bukanlah sesuatu yang siap saya maafkan."
"Tetapi saya tahu bahwa, demi negara kami, saya harus menemukan kekuatan dan kedewasaan untuk mengesampingkan amarah saya."
"Jadi, saya menyambut Melania Trump di Gedung Putih dan berbicara dengannya tentang pengalaman saya, menjawab setiap pertanyaan yang dia miliki — mulai dari pengawasan ketat saat menjadi Ibu Negara hingga bagaimana rasanya membesarkan anak-anak di Gedung Putih."