TRIBUNNEWS.COM - Seorang karyawan wanita di Gates Foundation dituduh menjadi penyebab perceraian Melinda dan Bill Gates.
Zhe 'Shelly' Wang (36) merupakan seorang penerjemah asal China yang bekerja untuk yayasan swasta terbesar di dunia itu.
Belakangan dia dituduh menjadi orang ketiga dalam pernikahan Melinda dan Bill yang sudah berjalan selama 27 tahun itu.
Namun wanita yang tinggal di Seattle, AS ini langsung membantah tuduhan tersebut.
Dalam postingannya di Weibo, dia mengecam rumor tidak berdasar yang mengatakan dia menjadi selingkuhan Bill Gates pada Rabu (5/5/2021).
"Awalnya saya mengira (rumor itu) akan merugikan diri sendiri dari sumber yang tidak berdasar, tetapi saya tidak berharap itu menjadi lebih gila," tulisnya dalam bahasa Mandarin, dikutip dari Daily Mail.
Baca juga: Setelah 27 Tahun Bersama, Bill Gates Akhiri Pernikahannya dengan Melinda Gates
Baca juga: Bill Gates Lebih Memilih Android daripada iPhone, Ini Alasannya
"Terima kasih atas perhatian kalian selama 24 jam terakhir melalui pesan pribadi, dan teman-teman yang membantu saya menghilangkan rumor," lanjut Wang.
Wang memang masih berstatus lajang dan bekerja sebagai penerjemah profesional di sejumlah tempat.
Dia bekerja untuk Yale School of Management, Harvard Business School, serta Gates Foundation.
Sebelumnya, Bill Gates dan Melinda mengumumkan perceraian mereka pada Senin (3/5/2021) lalu.
Kurangnya penjelasan soal penyebab perpisahan itu membuat banyak spekulasi liar bermunculan.
Tidak jelas alasan Wang menjadi target rumor tersebut, Wang sendiri hanya memposting foto kegiatannya untuk Gates Foundation sebagai penerjemah.
Namun rumor bahwa dia menjadi selingkuhan Bill Gates menyebar luas di media sosial China.
"Dia adalah mantan kolega saya, seorang gadis yang sangat bersih, dan seseorang yang saya kagumi. Saya tidak percaya dia akan terlibat dalam pernikahan orang lain," tulis Li Donglei, rekan Wang, dalam sebuah postingan di blognya.