News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perdagangan Manusia

Diiming-iming Jadi Model TikTok, Anak-anak Perempuan Jadi Perdagangan Manusia di India

Editor: hasanah samhudi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI Human Trafiling

TRIBUNNEWS.COM - Setidaknya 11 orang telah ditangkap karena dicurigai sebagai anggota kelompok perdagangan manusia Bangladesh. Kelompok ini memancing calon korban dengan menggunakan platform media sosial TikTok.

Pihak kepolisian Dhaka, Bangladesh, mengatakan, anak-anak perempuran dipancing ke bisnis perdagangan seks di negara tetangga India.

Unit paramiliter Batalyon Aksi Cepat (RAB) Bangladesh mengatakan Selasa (8/6), terduga pemimpin kelompok tersebut adalah Rafizul Islam Ridoy, yang dijuluki TikTok Ridoy.

Ia akan memikat gadis-gadis muda dengan menggunakan TikTok dan kelompok media sosial lainnya, dengan berjanji akan menjadikan mereka model TikTok

Akih-alih jadi model, kata RAB, para korban nyatanya malah diselundupkan ke India selatan dan dipaksa menjadi pekerja seks.

Baca juga: TikTokers Terkenal Kellie Gerardi Dikirim Meneliti di Luar Angkasa

Penangkapan itu terjadi setelah rekaman video dugaan serangan seksual terhadap seorang wanita Bangladesh menjadi viral di media sosial pada akhir Mei. Peristiwa itu mendorong diadakannya penyelidikan terhadap kelompok perdagangan manusia ini, sebut RAB.

Semua tersangka ditangkap selama seminggu terakhir.

Wakil Komisaris Polisi Dhaka, Mohammad Shalidullah, mengatakan, penangkapan terbaru terjadi pada hari Senin lalu, ketika dua pria ditahan di distrik perbatasan barat daya di Bangladesh karena diduga memperdagangkan gadis dan wanita berusia antara 17 hingga 22 tahun.

"Salah satu dari mereka mengatakan kepada kami bahwa dia telah mengirim 1.000 orang ke India," kata Shahidullah kepada kantor berita AFP.

Polisi mengatakan, sembilan orang ditangkap di Bangladesh dan dua lainnya di pusat teknologi India Bengaluru karena diduga menjadi bagian dari kelompok perdagangan manusia,.

Baca juga: Cerita Kakak Adik Nyaris Jadi Korban Human Trafficking, Ditipu Penyalur TKW, Ini Nasibnya Sekarang

Komisaris polisi kota Bengaluru Kamal Pant mengatakan kepada AFP Selasa lalu, bahwa empat orang lainnya juga ditangkap dan dituduh melakukan pemerkosaan atau bersekongkol dengan dugaan serangan seksual yang ditunjukkan dalam video.

Ia menambahkan, satu orang tambahan yang ditangkap pada Selasa malam belum diinterogasi. Semuanya adalah warga negara Bangladesh, kata polisi di kedua negara.

Ridoy adalah salah satu dari mereka yang ditahan pihak berwenang Bengaluru.

Shahidullah mengatakan bahwa sejak 2019 ketika TikTok menjadi populer di Bangladesh, kelompok  semacam itu bermunculan untuk menarik remaja dari keluarga berpenghasilan rendah.

“Mereka akan diundang ke pesta biliar, membintangi video TikTok dan menjual impian gaji yang dibayar dengan baik di pusat panggilan, pusat penjualan, dan pusat layanan,” ujarnya. (Tribunnews.com/Aljazeera/Hasanah Samhudi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini