News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

2 Tahun Merasakan Sulitnya Hidup di Jepang, WNI Asal Jepara Kini Sukses Bekerja di Perusahaan Anime

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aswin Nurcahya (27) yang telah 5 tahun di Jepang, kini merasakan nikmatnya bekerja di perusahaan anime Jepang.

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Lima tahun tinggal di Jepang, kini Aswin Nurcahya (27) akhirnya bisa merasakan hasil dari buah kesabarannya selama ini.

Padahal dulu, saat baru 2 tahun berada di Jepang, Aswin sempat merasakan kesulitan hidup di negeri orang.

Aswin mengaku sempat kesulitan membayar biaya sekolah, hingga mengirit belanja untuk makan sehari-hari agar bisa bertahan hidup.

Bahkan dia putus asa dan ingin segera kembali ke Indonesia.

"Kalau sekarang sih mau beli apa saja tidak masalah. Sudah tenang hidup saya. Tapi satu dua tahun pertama datang ke Jepang sangat berat, hampir putus asa saya, rasanya mau pulang ke Indonesia," kata Aswin Nurcahya kepada Tribunnews.com, Senin (14/6/2021).

Kini Aswin yang baru berulang tahun ke-27 tanggal 12 Juni lalu, bekerja di Creator in Pack di Osaka.

"Untung dapat bos baik. Kalau tak ada kerjaan disuruh pulang cepat. Saat kosong itulah saya manfaatkan untuk meningkatkan ilmu di bidang anime, belajar ilmu anime Jepang sendiri dari berbagai sumber," kata dia.

Aswin Nurcahya (27) yang telah 5 tahun di Jepang, kini merasakan nikmatnya bekerja di perusahaan anime Jepang. (Koresponden Tribunnews.com/Richard Susilo)

Aswin setidaknya pernah terlibat dalam 10 karya anime, masing-masing:

1. Majo no tabi EP9
2. Wonder Egg Priority EP6-12
3. Hortensia Saga EP8-12
4. Yatogame-chan season 3 EP1~12
5. Ore dake ireru kakushi dungeon EP4~12
6. Tokyo Revengers EP~dan seterusnya
7. Rail Romanesque EP1~12
8. Warlods of Sigrdifa EP6~12
9. Record of Ragnarok EP5 belum tayang
10. Seven Knight Revolution EP5,7,9,11

"Menurutku karya paling menarik yang pernah saya buat adalah Wonder Egg Priority," tambahnya.

"Karena di karya ini belajar banyak yang pertama bekerja secara cepat dan efisien karena tuntutan deadline yang padat, lalu belajar penempatan blur yang bagus. Demikian pula catatan perintah yang sangat detail membuat lebih paham bikin anime keren, karena itulah menjadikan Wonder Egg Priority karya paling memuaskan bagi saya," katanya.

Pengalaman menarik Aswin adalah saat dirinya kuliah di Jepang bisa ikut study tour ke studio anime besar seperti A1 Pictures Production I.G dan berbagai studio lainnya.

Diakuinya, bekerja di Jepang harus sangat teliti dan detil satu sama lain. Periksa berulang agar tak ada salah sama sekali.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini