Hotel Serena yang terkenal, sebuah hotel mewah yang populer di kalangan pelancong bisnis dan tamu asing, telah dua kali menjadi sasaran serangan Taliban.
Baca juga: Rusia Minta Uni Eropa Adil Soal Pengakuan Bersama atas Sertifikat Vaksin
2. Jatuhnya Pesawat Rusia yang Membawa 20 Penerjun Payung
Pesawat yang membawa sekelompok penerjun payung jatuh hingga menelan korban jiwa.
Sedikitnya 16 orang tewas dan enam luka-luka setelah sebuah pesawat jatuh di wilayah Tatarstan Rusia pada Minggu (10/10/2021).
Dikutip dari Al Jazeera, pesawat yang jatuh di dekat kota Menzelinsk itu membawa 20 penerjun payung dan dua awak.
Kementerian Kesehatan mengatakan enam orang dalam kondisi kritis.
Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 09:23 (06:23 GMT).
"Enam orang diselamatkan, 16 dibawa keluar dalam kondisi sudah tak bernyawa," kata kementerian darurat.
Baca juga: Polemik Kapal Selam Nuklir AUKUS, Pengamat Pertahanan: Jangan Kagetan Indonesia Juga Pasti Butuh
3. Insinyur Angkatan Laut AS dan Istrinya Ditangkap karena Menjual Rahasia Kapal Selam Nuklir
Insinyur Angkatan Laut Amerika Serikat (AS), Jonathan Toebbe, ditangkap karena menjual rahasia kapal selam nuklir kepada negara asing.
Departemen Kehakiman AS mengatakan Toebbe ditangkap atas tuduhan spionase setelah diduga berusaha menjual informasi rahasia.
Dikutip dari Al Jazeera, FBI berhasil menangkap Jonathan Toebbe dan istrinya, Diana Toebbe pada Sabtu (9/10/2021).