Beberapa pengguna media sosial juga menilai insiden itu bukan masalah besar.
"Tampilan grup idola sangat androgini akhir-akhir ini, jadi sulit untuk mengatakannya."
"Biarkan saja dia bergabung," bunyi salah satu komentar yang paling disukai di Weibo.
Namun dalam catatan permintaan maafnya di Weibo yang diposting awal pekan ini, Fu Jiayuan bersumpah untuk berhenti dari dunia hiburan selamanya.
"Saya minta maaf kepada semua orang yang mempercayai saya."
"Saya berjanji tidak akan muncul di industri hiburan atau platform video apa pun di masa depan," katanya.
Manajemen boy band menjadi industri yang besar di China.
Baca juga: VIRAL Penjual Ikan Ditabrak Pajero, Tak Marah meski Rugi Jutaan Rupiah, Korban Enggan Lapor Polisi
Baca juga: Daftar Donasi untuk Kakek Suhud, Buntut Viralnya Video saat Ditegur Baim Wong
Perusahaan yang bergerak di bisnis ini, seperti YGN Youth Club menjadi incaran banyak keluarga untuk memasukkan putranya menjadi idola masa depan.
Sebuah studi berjudul "White Paper on idol industry and fan economy in 2019" memperkirakan bahwa pasar idola China akan mencapai 100 miliar Yuan pada tahun 2020.
Namun perusahaan manajeman seperti ini beberapa kali diterpa kontroversi.
Mereka dinilai mengambil keuntungan dari anak-anak kecil untuk tujuan komersial.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)