News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kunjungan Jokowi ke Rusia dan Ukraina

Kunjungan Jokowi ke Ukraina: Serahkan Bantuan hingga Bertemu Presiden Zelensky untuk Misi Perdamaian

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Arif Fajar Nasucha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan empat mata dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Istana Maryinsky, di Kyiv, Ukraina, Rabu (29/6/2022). Pertemuan ini untuk membicarakan bebera hal, termasuk misi perdamaian dengan Rusia.

TRIBUNNEWS.COM – Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi telah melakukan kunjungan ke Ukraina pada Rabu (29/6/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Presiden melakukan sejumlah kegiatan, termasuk bertemu Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Jokowi bertemu Presiden Ukraina Zelensky untuk membuka ruang dialog perdamaian.

Sebelum bertemu Presiden Ukraina, Jokowi dan Iriana juga menyempatkan untuk memberikan bantuan kemanusiaan, berupa obat-obatan kepada rumah sakit di Kota Kyiv, Ukraina.

“Saya sampaikan ke Presiden Zelenskyy bahwa kunjungan ini saya lakukan sebagai manifestasi kepedulian Indonesia terhadap situasi di Ukraina,” kata Jokowi, dikutip Tribunnews.com dari Setkab.go.id, Kamis (30/6/2022).

Jokowi menegaskan, pentingnya menghormati kedaulatan dan integritas wilayah.

Meski masih sangat sulit dicapai, Jokowi juga tetap menyampaikan pentingnya penyelesaian damai dan mengatakan spirit perdamaian tidak boleh luntur.

Baca juga: Wapres Maruf Amin: Kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia Perjalanan Bersejarah

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy, di Istana Maryinsky, Kyiv, Ukraina, pada Rabu, (29/6/2022). (Sekretariat Presiden)

Sementara itu, Ibu Negara Iriana Jokowi menyampaikan kesannya mendampingi sang suami selama melakukan kunjungan ke Ukraina.

Ia juga mengungkapkan harapannya agar perang anatar Rusia dan Ukraina segera berakhir.

“Dengan bismillah saya mendampingi Bapak, moga-moga peperangan ini segera berakhir karena sangat merinding saya melihat,” ucapnya, dikutip Tribunnews.com dari kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Dikutip dari Setkab.go.id, pada hari keempat agenda kunjungan kerjanya ke luar negeri, Presiden Joko Widodo melakukan sejumlah kegiatan di Ukraina, Rabu (29/06/2022).

Jokowi mengunjungi puing-puing kompleks Apartemen Lipky di Kota Irpin.

Lalu, Presiden dan Ibu Iriana juga berkunjung ke Pusat Ilmiah dan Bedah Endokrin, Transplantasi Organ dan Jaringan Endokrin Ukraina di Kota Kyiv.

Baca juga: Jokowi Blusukan Lihat Puing-puing Apartemen, Berharap Perang di Ukraina Segera Berhenti

Dalam kesempatan tersebut, Ibu Negara juga secara simbolis menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa obat-obatan kepada Pusat Ilmiah dan Bedah Endokrin, Transplantasi Organ dan Jaringan Endokrin Ukraina di Kota Kyiv, Rabu (29/06/2022).

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini