News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mikhail Gorbachev Meninggal Dunia

Pemimpin Terakhir Uni Soviet Tutup Usia, Sejumlah Tokoh Dunia Ucapkan Belasungkawa

Penulis: Nur Febriana Trinugraheni
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mikhail Gorbachev, mantan presiden Uni Soviet.

Selain Presiden Komisi Eropa, Pemimpin Rusia Vladimir Putin juga menyatakan belasungkawa terdalamnya atas kepergian Gorbachev.

"Besok dia akan mengirim telegram belasungkawa kepada keluarga dan teman-temannya," ungkap Juru Bicara Putin, Dmitry Peskov.

Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) Antonio Guterres mengungkapkan kesedihannya setelah mengetahui kabar meninggalnya Mikhail Gorbachev.

"Saya sangat sedih mengetahui meninggalnya Mikhail Gorbachev, seorang negarawan unik yang mengubah jalannya sejarah. Dia melakukan lebih dari individu lain untuk mengakhiri Perang Dingin secara damai. Dunia telah kehilangan pemimpin global yang menjulang tinggi, multilateralis yang berkomitmen, dan pendukung perdamaian yang tak kenal lelah," ujar Sekjen PBB ini.

Baca juga: Mikhail Gorbachev: Kegagalan Perang Amerika Karena Ide yang Buruk Sejak Awal

Dua mantan Sekretaris Negara Amerika Serikat James Baker III dan Condoleezza Rice juga memberikan ucapan duka mendalamnya. Baker bahkan menggambarkan Gorbachev sebagai pemimpin yang menggunakan kekuatan untuk membawa perdamaian.

"Sejarah akan mengingat Mikhail Gorbachev sebagai raksasa yang mengarahkan negaranya yang besar menuju demokrasi. Dia memainkan peran penting dalam penyelesaian Perang Dingin secara damai dengan keputusannya untuk tidak menggunakan kekuatan untuk menyatukan kekaisaran ... Dunia bebas sangat merindukannya," kata James Baker III.

Boris Johnson, Perdana Menteri Inggris yang mengumumkan pengunduran dirinya pada 7 Juli lalu, juga memberikan pujian atas peran Gorbachev dalam menjaga perdamaian.

"Saya selalu mengagumi keberanian & integritas yang dia tunjukkan dalam membawa Perang Dingin ke akhir yang damai ... Di masa agresi Putin di Ukraina, komitmennya yang tak kenal lelah untuk membuka masyarakat Soviet tetap menjadi contoh bagi kita semua." ungkapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini