News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gempa di Turki

Viral Anak Perempuan Lindungi Adiknya dari Reruntuhan Gempa Turki-Suriah, Memohon Diselamatkan

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Endra Kurniawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anak perempuan lindungi adiknya dari reruntuhan gempa Turki dan Suriah. Viral video seorang anak perempuan lindungi adiknya dari reruntuhan akibat gempa Turki-Suriah. Ia berkata akan melakukan apapun agar bisa diselamatkan

TRIBUNNEWS.COM - Seorang anak perempuan ditemukan tengah melindungi adik laki-lakinya di bawah reruntuhan gempa Turki-Suriah.

Video yang beredar di media sosial menunjukkan kedua anak itu terhimpit reruntuhan.

Daily Mail melaporkan sang kakak bernama Mariam, 7 tahun sedangkan adiknya bernama Ilaaf.

Mereka sudah terjebak selama sekitar 36 jam.

Sang kakak tampak menggunakan tangan kanannya untuk melindungi kepala adiknya.

Dalam video, Mariam tampak memohon diselamatkan oleh tim penyelamat yang menemukannya.

Baca juga: Gempa Turki, Palang Merah: Kami Perlu Kantong Jenazah untuk Penguburan yang Bermartabat

Ia berkata, "Pak, tolong selamatkan saya dan adik saya."

"Saya akan melakukan apapun yang Anda mau."

"Saya akan menjadi pelayan Anda."

Kakak beradik itu terjebak di bawah reruntuhan di rumah mereka di Besnaya-Bseineh dekat Haram, Suriah.

Foto lain kemudian dibagikan, memperlihatkan dua anak itu beristirahat di tempat tidur setelah mereka diselamatkan.

Ayah mereka Mustafa Zuhir Al-Sayed mengatakan dia, istrinya, dan tiga anak mereka sedang tidur ketika gempa terjadi.

Dia berkata, "Puing-puing mulai berjatuhan di atas kepala kami dan kami tinggal dua hari di bawah puing-puing."

Mereka semua diselamatkan dari rumah yang hancur.

Terperangkap di bawah reruntuhan rumah mereka, Al-Sayed mengatakan keluarganya membaca Al-Quran dan berdoa dengan suara keras agar seseorang menemukan mereka.

Mariam dan adiknya diselamatkan (CNN, Jam Press)

Baca juga: Wanita Asal Bali Jadi Korban Meninggal Gempa Turki, Tubuhnya Tertimbun Reruntuhan Bangunan

“Orang-orang mendengar kami, dan kami diselamatkan – saya, istri saya dan anak-anak."

"Terima kasih Tuhan, kami semua masih hidup dan kami berterima kasih kepada mereka yang telah menyelamatkan kami,” katanya.

Perwakilan PBB Mohamad Safa juga membagikan kisah penyelamatan dua bersaudara itu.

Ia meminta netizen untuk berbagi kabar positif di tengah banyak cerita negatif terkait meningkatnya jumlah kematian yang mencapai lebih dari 15.000 orang dan bisa mencapai 20.000 di seluruh negeri dan Turki.

cuitan Mohamad Safa (Screenshot Twitter)

Update Korban Gempa Turki dan Suriah, Lebih dari 15.000 Orang Meninggal Dunia

Lebih dari 15.000 orang tewas setelah gempa berkekuatan 7,8 mengguncang Turki tenggara dan Suriah barat laut Senin pagi, menurut pejabat seperti dilansir ABC News.

Gempa menjelang fajar itu berpusat di kota Pazarcik di provinsi Kahramanmaras tenggara Turki dan diikuti oleh beberapa gempa susulan yang kuat.

Ribuan bangunan roboh di kedua sisi perbatasan.

Jumlah korban tewas diperkirakan akan meningkat saat petugas penyelamat mencari korban di tumpukan puing yang sangat besar.

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini