Ia berjanji bahwa mereka yang terlibat "akan dimintai pertanggungjawaban".
Berbicara di Konferensi Keamanan Munich lima hari menjelang satu tahun invasi Rusia di Ukraina, Harris berkata:
“Dalam kasus tindakan Rusia di Ukraina, kami telah memeriksa buktinya, kami mengetahui standar hukumnya, dan tidak ada keraguan: ini adalah kejahatan terhadap kemanusiaan."
“Dan saya katakan kepada semua orang yang telah melakukan kejahatan ini, dan kepada atasan mereka yang terlibat dalam kejahatan itu – Anda akan dimintai pertanggungjawaban.”
Baca juga: Populer Internasional: Mantan Satpam Jadi Mata-mata Rusia - Serangan ISIS Tewaskan 53 Warga Suriah
Dalam pidatonya, Harris menambahkan bahwa Rusia telah “dilemahkan” oleh perang.
Dia mengatakan bahwa aliansi transatlantik lebih kuat dari sebelumnya.
"Dan yang paling penting, semangat rakyat Ukraina tetap bertahan," ucapnya.
Di kesempatan yang sama, menteri luar negeri AS, Antony Blinken, mengatakan bahwa anggota pasukan Rusia telah melakukan pembunuhan dengan gaya eksekusi terhadap pria, wanita, dan anak-anak Ukraina.
4. Update Gempa Turki-Suriah, Korban Tewas 46.442 Orang, Lebih dari 84.000 Bangunan Hancur
Sudah memasuki hari ke-13 pascagempa dahsyat mengguncang Turki dan Suriah pada Senin (6/2/2023) lalu.
Pada Minggu (19/2/2023), korban tewas yang dilaporkan kedua negara mencapai 46.442 orang.
Dikutip dari Al Jazeera, korban tewas di Turki mencapai 40.642 orang.