News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Para Pemimpin Dunia akan Bertemu dalam Majelis Umum PBB, Ini 6 Hal yang Perlu Diketahui

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Logo PBB terlihat di pintu markas besar PBB menjelang sesi ke-78 Majelis Umum PBB di New York City. Inilah 6 hal yang perlu diketahui tentang Majelis Umum PBB, pengertian hingga jadwal.

“Membangun kembali kepercayaan dan menghidupkan kembali solidaritas global: Mempercepat tindakan Agenda 2030 dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan menuju perdamaian, kemakmuran, kemajuan dan keberlanjutan untuk semua”.

3. Negara Anggota manakah yang berbicara pertama kali pada Debat Umum?

Sejak tahun-tahun awal Majelis Umum, negara pertama yang berbicara adalah Brasil.

Menurut Layanan Protokol dan Penghubung PBB, awalnya tidak ada seorang pun yang ingin menjadi yang pertama berbicara.

Tetapi Brasil beberapa kali menjadi negara pertama yang bicara, yang kemudian menjadi tradisi.

Amerika Serikat, sebagai tuan rumah, berada di urutan selanjutnya.

Urutan pembicara kemudian mengikuti algoritma kompleks yang mencerminkan tingkat keterwakilan, keseimbangan geografis, urutan pencatatan permintaan berbicara, dan pertimbangan lainnya.

4. Siapa lagi yang dapat berbicara pada Debat Umum?

Takhta Suci, Negara Palestina dan Uni Eropa diundang untuk berpartisipasi dalam Debat Umum dan slot bicara mereka ditentukan oleh tingkat keterwakilan.

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menghadiri sesi khusus Sidang Majelis Umum PBB untuk menanggapi Pandemi Covid-19 yang diselenggarakan secara virtual dari New York tanggal 3-4 Desember 2020. (Dok. Kemlu)

Baca juga: Menlu Retno Pidato di Sidang Majelis Umum PBB, Singgung Kondisi Dunia yang Semakin Mengkhawatirkan

5. Berapa lama pidatonya?

Para pembicara diminta untuk menyelesaikan pidato mereka kurang dari 15 menit.

Namun para pemimpin dunia sering kali lebih dari itu.

Pidato terlama yang disampaikan selama Majelis Umum, sampai saat ini, disampaikan oleh Fidel Castro dari Kuba.

Ia berpidato selama empat setengah jam pada tahun 1960 (meskipun pidato tersebut tidak dilakukan pada Debat Umum).

6. Apa saja agenda lainnya?

Selain Debat Umum, minggu-minggu Mejelis Umum mencakup daftar panjang pertemuan dan acara sampingan.

Sesi ke-78 mencakup KTT SDG (18-19 September) yang meninjau implementasi Agenda 2030 dan 17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Pada 20 September, akan diadakan dialog Tingkat Tinggi mengenai Pembiayaan Pembangunan, KTT Ambisi Iklim, dan pertemuan tingkat tinggi mengenai Pencegahan, Kesiapsiagaan, dan Respons Pandemi.

Pada 21 September, akan diadakan pertemuan persiapan KTT Masa Depan serta pertemuan tingkat tinggi mengenai Cakupan Kesehatan Universal.

Pada 22 September, diadakan pertemuan tingkat tinggi mengenai Pemberantasan Tuberkulosis.

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini