TRIBUNNEWS.COM- Seorang pria di Spanyol dengan akun TikTok Nobik Dil telah membuat jajak pendapat langsung terhadap 50 warga yang ditemuinya di Spanyol.
Jajak pendapat yang dibuat bukan cuma lewat telepon atau secara online, tapi dia mewawancarai langsung satu per satu responden.
Jajak pendapat itu dilakukan untuk mengetahui di Barcelona Spanyol, lebih banyak mana antara mereka yang mendukung Israel atau Palestina.
Dia berjalan di menyusuri jalanan di Spanyol menanyakan satu per satu warga yang ditemuinya secara acak.
Dia bertanya kepada warga Spanyol sebagai responden, lebih memilih mana, Israel atau Palestina.
Dia berusaha mencari jawaban di antara 50 warga Spanyol, mereka lebih mendukung Israel atau Palestina.
Hasil survei tersebut ternyata cukup mengejutkan.
Dari 50 responden, mereka yang lebih memilih mendukung Palestina jauh lebih besar dari yang mendukung Israel.
Sebanyak 42 orang (84 persen) menjawab lebih mendukung Palestina.
Sedangkan sisanya, hanya 8 orang di Spanyol atau hanya 16 persen yang lebih memilih mendukung Israel.
Banyak di antara responden yang ditanya, mereka menjelaskan kenapa mereka memilih Palestina.
Mereka ingin melihat Palestina merdeka.
Sebagian besar warga Spanyol yang ditanya, merasa tak tahan melihat penderitaan warga Gaza Palestina yang terus dibombardir militer Israel.
Video hasil survei itu dia posting di akun TikTok dan Youtube, Nobik Dil.
Di TikTok saja, Video itu telah ditonton 259,5 ribu kali. Postingan video tentang hasil survei di Barcelona Spanyol itu pun viral.
Banyak orang yang membagikan video itu di media sosial lainnya seperti Twitter, tiktok, instagram, dan lain-lain.