Pasukan Pertahanan Israel (IDF) terus melanjutkan serangannya di Jalur Gaza.
Operasi darat semakin intensif dan mengancam rumah sakit dan wilayah selatan yang terkepung.
Lebih lanjut, di Tepi Barat, korban tewas setidaknya mencapai 279 orang, di antaranya 63 anak-anak.
Korban luka di Tepi Barat mencapai 3.365 orang.
Sedangkan di Israel, di awal perang, Tel Aviv mengklaim 1.400 warganya tewas, tapi kemudian angkanya direvisi menjadi 1.200 orang.
Namun belakangan, Israel kembali mengubah data jumlah korban tewas menjadi 1.147 warga sipil tewas terkena rentetan roket dari kelompok militan Hamas pada 7 Oktober 2023 lalu.
Israel melaporkan sejumlah 8.730 orang terluka akibat perang dengan Hamas.
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)