News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Konflik Palestina Vs Israel

Houthi Yaman 'Kuasai' Laut Merah: Israel, Mesir, hingga Eropa Kena Dampak, Diprediksi Rugi Besar

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anggota penjaga pantai Yaman ketika orang lain menaiki kapal patroli di Laut Merah di lepas pantai kota Mokha yang dikuasai pemerintah di provinsi Taiz barat, dekat Selat Bab al-Mandab yang strategis, pada 12 Desember 2023. Perekonomian di sejumlah negara terdampak buntut aksi Houthi menguasai Laut Merah sebagai bentuk tekanan agar Israel menghentikan serangan ke Gaza.

TRIBUNNEWS.com - Kelompok Houthi Yaman bersumpah tidak akan menghentikan serangan terhadap kapal-kapal yang terkait Israel di Laut Merah.

Pernyataan ini disampaikan Houthi setelah Amerika Serikat (AS) mengumumkan peningkatan perlindungan di Laut Merah dalam menangkal serangan kelompok militan Yaman itu.

"Bahkan jika Amerika berhasil memobilisasi seluruh dunia, operasi militer kami tidak akan berhenti, tidak peduli seberapa besar pengorbanan yang harus kami lakukan," kata Pejabat Senior Houthi, Mohammed al-Bukhaiti, dalam sebuah unggahan di X, Selasa (19/10/2023), dikutip dari AlJazeera.

Kelompok Houthi akan menghentikan serangan mereka jika "kejahatan Israel di Gaza berhenti, serta makanan, obat-obatan, dan bahan bakar diizinkan masuk ke Gaza."

Diketahui, Houthi yang memiliki hubungan dengan Iran telah melancarkan serangan terhadap lebih dari selusin kapal komersial dalam upaya menekan Israel agar mengakhiri serangan di Gaza.

Baca juga: Laut Merah Membara, Arab Saudi Diuji: Tunduk Pada Perintah AS atau Berdamai dengan Yaman

Sebelumnya, Houthi mengatakan kapal-kapal yang tidak berhubungan dengan Israel supaya tidak perlu khawatir.

Mereka hanya akan menargetkan kapal-kapal Israel atau yang membawa barang ke dan dari Israel.

Laut Merah, yang juga mencakup Bab al-Mandeb atau Gerbang Air Mata, adalah tempat terjadinya 12 persen dari total perdagangan minyak global lewat laut, serta delapan persen gas alam cair, pada paruh pertama tahun 2023, menurut laporan Administrasi Informasi Energi AS.

Sebagai informasi, Bab al-Mandeb adalah selat yang memisahkan benua Asia (Yaman di semenanjung Arab) dengan Afrika (Jibuti, sebelah utara Somalia), dan menghubungkan Laut Merah dengan samudra Hindia (teluk Aden).

Lebih dari 17 ribu kapal melewatinya setiap tahun, beberapa di antaranya menuju ke Terusan Suez yang membawa mereka ke Mediterania dan bertindak sebagai penghubung antara Asia dan Barat.

Aksi Houthi itu tentu saja mengganggu perdagangan global.

Untuk menghindari operasi Houthi, beberapa perusahaan pelayaran memilih satu-satunya alternatif maritim lainnya, yaitu dengan mengambil rute lebih panjang mengelilingi Afrika.

Tetapi, pilihan itu berarti peningkatan biaya, dan perjalanan mereka bisa memakan waktu hingga dua minggu.

Letak Laut Merah dan titik yang menjadi lokasi serangan Houthi (via The Guardian)

Lalu, negara mana saja yang paling terkena dampak operasi Houthi?

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini