News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Laka Truk di Pakistan Renggut 17 Korban Jiwa, 41 Lainnya Luka-luka

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sebanyak 17 orang tewas dalam kecelakaan di Pakistan.

TRIBUNNEWS.COM - Sedikitnya 17 peziarah tewas dan 41 lainnya luka-luka dalam kecelakaan di Pakistan barat daya.

Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 22.00 waktu setempat pada Rabu (10/4/2024) malam di distrik Hub di provinsi Balochistan.

Wakil Komisaris Distrik, Munir Ahmed, membenarkan jumlah korban kepada AFP, Kamis (11/4/2024).

“Truk itu melaju terlalu kencang dan keluar dari kendali pengemudi saat hendak berbelok dan jatuh ke jurang di kota pegunungan saat mereka mendekati kuil," katanya.

"Para pelancong tersebut sedang dalam perjalanan menuju tempat salat selama hari raya Idul Fitri, yang saat ini sedang berlangsung."

“Sopirnya melompat keluar dari truk dan tetap selamat,” tambahnya, dikutip dari Al Arabiya.

Wakil Pengawas Medis Rumah Sakit Utama Hub, Shaukat Jalbani, juga mengonfirmasi 17 orang tewas dalam laka tersebut.

Sebagian besar korban luka telah dikirim ke dekat Karachi untuk mendapatkan perawatan.

DIkutip dari Economic Times, kecelakaan di jalan raya dengan jumlah korban jiwa yang tinggi sering terjadi di Pakistan.

Hal itu karena peraturan keselamatan yang lemah, pelatihan pengemudi yang buruk, dan infrastruktur transportasi yang sering rusak.

Pada Januari 2023, 41 orang tewas ketika bus yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan di provinsi Balochistan.

Baca juga: INFOGRAFIS: 6 Kecelakaan Bus Rosalia Indah selama 3 Tahun Terakhir

(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini