Setelah turun dari mobil, kedua pemimpin tersebut berjalan berdampingan dan mengobrol di jalan setapak di kawasan hutan.
Di belakang mereka, terdapat 2 pria yang mungkin seorang penerjemah.
Kim diketahui merupakan seorang penggemar berat otomotif.
Kim memiliki banyak koleksi kendaraan mewah asing.
Beberapa mobil mewah yang ia miliki di antaranya, limusin Maybach, beberapa Mercedes, Rolls-Royce Phantom, dan kendaraan sport Lexus.
Sehingga Putin sengaja memberikan limusin Aurus yang kedua kalinya sebagai hadiah untuk Kim.
Senat Aurus, bergaya retro seperti limusin ZIL era Soviet, adalah mobil resmi kepresidenan Rusia.
Mobil yang dibuat oleh perusahaan Aurus Motors ini pertama kali membuat tipe mobil ini di wilayah Tatarstan Rusia, sekitar 1.000 kilometer (620 mil) dari Moskow, pada tahun 2021.
Sementara itu, pada tahun ini, Rusia berencana akan mulai membuat mobil Aurus di bekas pabrik Toyota di St. Petersburg.
Putin dan Kim Menandatangani Pakta Pertahanan
Presiden Rusia Vladimir Putin dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un menandatangani pakta pertahanan bersama.
Keduanya berjanji akan saling membantu saat diserang.
Kim berbicara pada konferensi pers yang jarang terjadi, mengumumkan penandatanganan 'kemitraan strategis yang komprehensif'.
"Hubungan kedua negara kita telah ditingkatkan ke tingkat aliansi baru yang lebih tinggi, meletakkan dasar hukum bagi gagasan besar kepemimpinan kedua negara dan kerinduan rakyat kita untuk membangun negara yang kuat sekaligus menjaga perdamaian dan keamanan dengan tegas. Kawasan dan dunia sejalan dengan kepentingan bersama Republik Demokratik Rakyat Korea dan Federasi Rusia," katanya.
Dengan kunjungan ini kemungkinan akan membentuk kembali hubungan Rusia-Korea Utara selama beberapa dekade pada saat keduanya menghadapi isolasi internasional.
Sementara Seoul dan Washington mengawasi dengan cermat dan telah menyatakan keprihatinannya mengenai meningkatnya hubungan militer kedua negara.
(Tribunnews.com/Farrah Putri)
Artikel Lain Terkait Vladimir Putin, Kim Jong Un dan Korea Utara