News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perusahaan Jepang Pembuat Roller Khusus Teknologi Terbaru Berencana Bangun Pabrik di Indonesia

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden JRC Co. Ltd., Minoru Hamaguchi. Perusahaan Jepang produsen roller (sebuah rol khusus untuk konveyor sabuk luar ruangan) berencana membuat pabriknya di Indonesia sekitar 3 tahun mendatang.

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Perusahaan Jepang produsen roller (sebuah rol khusus untuk konveyor sabuk luar ruangan) berencana membuat pabriknya di Indonesia sekitar 3 tahun mendatang.

"Saya memang saat ini sangat tertarik dengan Indonesia, bahkan sudah ada perusahaan Indonesia yang sangat serius mau membeli produk konveyor kami saat ini," ungkap Minoru Hamaguchi, President JRC Co.Ltd khusus kepada Tribunnews.com, Kamis (4/7/2024).

Baca juga: Pertama Kali Dalam 20 Tahun di Jepang, Uang Kertas Baru Dikeluarkan Disambut Antusias Warga

Hamaguchi mengaku serius melakukan negosiasi menjual produknya untuk sebuah perusahaan besar di Indonesia.

"Benar kita lagi negosiasi menjual serius produk konveyor dengan sebuah perusahaan besar di Indonesia," ungkap Ezoe, GM luar negeri perusahaan yang menangani hal itu saat mendampingi Hamaguchi.

Selain satu perusahaan tersebut, Hamaguchi mengaku tetap mencari rekanan usaha lainnya di Indonesia untuk memperluas pasarnya.

"Pada akhirnya nanti mungkin sedikitnya 3 tahun lagi kita akan bangun pabrik juga di Indonesia kalau semuanya lancar," lanjut Hamaguchi.

Perusahaan ini awalnya dibangun ayah Minoru Hamaguchi, Takumi Hamaguchi dengan nama Hamaguchi Shoten.

Perusahaan itu berada di kawasan Tennoji, Kota Osaka.

Kini perusahaan telah memiliki penjualan lebih dari sembilan miliar yen.

Baca juga: Prospek Diaspora Jepang, Pentingnya Solidaritas Tetap Hidup

Anak perusahaannya juga ada di China selain pabriknya juga banyak tersebar di Jepang.

Apa kehebatan roller yang dibuat JRC saat ini?

"Roller itu memang hasil penelitian dan pengembangan kita sendiri dan di Jepang hanya kita saja yang punya dengan karet khusus pada roller," jelasnya.

Dengan menggunakan roller khusus tersebut pada conveyor ban berjalan (sabuk luar ruangan), maka materi atau sampah apa pun tidak akan menempel pada roller tersebut.

Presiden JRC Co. Ltd., Minoru Hamaguchi. Perusahaan Jepang produsen roller (sebuah rol khusus untuk konveyor sabuk luar ruangan) berencana membuat pabriknya di Indonesia sekitar 3 tahun mendatang.

Akibatnya conveyer akan berjalan dengan rata dan hasil kerja semakin baik.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini