News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Konflik Rusia Vs Ukraina

Serangan Ukraina Hantam Lapangan Terbang dan Pabrik Bahan Peledak Terbesar Rusia

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Bobby Wiratama
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi drone (kiri) dan tangkapan layar dari video yang diklaim memperlihatkan ledakan di pabrik bahan peledak di wilayah Nizhny Novgorod, Rusia

TRIBUNNEWS.COM - Ukraina mengklaim telah menyerang pabrik bahan peledak terbesar Rusia serta sebuah lapangan terbang pada Minggu (20/10/2024) dini hari.

Seorang sumber di Dinas Keamanan Ukraina (SBU) mengatakan kepada Kyiv Independent bahwa pesawat nirawak atau drone yang diluncurkan Ukraina menargetkan Pabrik Sverdlov di kota Dzerzhinsk, wilayah Nizhny Novgorod, Rusia.

Pabrik tersebut telah dikenai sanksi oleh AS dan UE sejak 2023 karena diduga memproduksi barang-barang yang mendukung upaya perang Rusia.

Pabrik itu memproduksi bahan peledak, bahan kimia industri, detonator, dan amunisi, kata AS dalam siaran pers saat sanksi tersebut diumumkan.

Sumber SBU juga mengatakan bahwa pabrik tersebut memproduksi peluru pesawat dan artileri, bom pesawat, serta hulu ledak yang membantu Rusia terus melancarkan perangnya melawan Ukraina.

Staf Umum Angkatan Bersenjata Ukraina kemudian melaporkan pada hari yang sama bahwa Ukraina juga telah menyerang lapangan udara Lipetsk-2 di wilayah Lipetsk, yang terletak lebih dari 400 kilometer dari perbatasan Ukraina.

Serangan ini menargetkan depot amunisi, fasilitas penyimpanan bahan bakar, serta pesawat di lapangan udara tersebut, yang diketahui menjadi tempat parkir pesawat Su-34, Su-35, dan MiG-31 milik Rusia.

Tangkapan layar dari video yang diklaim memperlihatkan ledakan di pabrik bahan peledak di wilayah Nizhny Novgorod, Rusia (via Newsweek)

Operasi tersebut dilakukan atas kerja sama antara SBU, badan intelijen militer Ukraina (HUR), dan Pasukan Operasi Khusus Ukraina, menurut sumber SBU.

Kalah jumlah dan persenjataan di medan perang, Ukraina beralih menggunakan pesawat nirawak buatan sendiri untuk mencoba menguras kemampuan tempur Rusia dari jauh.

Drone-drone itu menargetkan fasilitas kompleks industri militer Rusia, pangkalan udara, dan kilang minyak.

Meskipun Ukraina mengakui serangan ke wilayah Rusia, sulit untuk memverifikasi keaslian laporan dan skala kerusakan yang ditimbulkan.

Baca juga: Pilot Pengebom Rusia Ditemukan Tewas di Kebun Apel, Apa Dosa Dmitry Golenkov Terhadap Ukraina?

"SBU berupaya memperkuat sanksi terhadap Pabrik Sverdlov," kata sumber SBU kepada Kyiv Independent.

"Kami menambahkan serangan pesawat nirawak ke pabrik yang mendapat sanksi ekonomi, yang memberikan efek instan."

"Upaya untuk mengurangi kemampuan militer musuh akan terus berlanjut."

Perang Drone Rusia-Ukraina: Kyiv Dilanda Serangan Pesawat Nirawak Besar-besaran

Sementara itu, dalam perkembangan terbaru, ibu kota Ukraina, Kyiv, diserang oleh serangan pesawat nirawak besar-besaran dari pasukan Rusia pada Senin (21/10/2024) dini hari.

Dilansir Kyiv Post, sirene serangan udara berlangsung lebih dari lima jam saat drone-drone tersebut menargetkan kota dari berbagai arah.

Menurut administrasi militer Kyiv, sekitar 12 drone berhasil dicegat dan dihancurkan oleh unit pertahanan udara.

Meskipun berhasil dicegat, puing-puing dari pesawat nirawak yang jatuh menyebabkan kerusakan di tiga distrik di Kyiv.

Di distrik Dniprovsky, kabel listrik rusak, namun tidak ada korban luka yang dilaporkan.

Di distrik Holosiivsky, dinding luar gedung apartemen mengalami kerusakan, dan beberapa jendela pecah.

Sementara itu, di distrik Solomiansky, kebakaran terjadi di atap sebuah rumah satu lantai akibat tertimpa reruntuhan bangunan, yang mengakibatkan satu orang mengalami luka bakar di wajah.

Korban menolak untuk dirawat di rumah sakit, dan api segera berhasil dikendalikan.

Beberapa jam sebelumnya, pada Minggu (20/10/2024) malam, serangan Rusia di kota Kharkiv di timur laut melukai sedikitnya 12 orang dan menyebabkan pemadaman listrik di beberapa bagian kota.

Serangan Rusia di Kota Kharkiv, 20 Oktober 2024 (Telegram Departemen utama Layanan Darurat Negara Ukraina di wilayah Kharkiv)

Serangan yang menargetkan tiga distrik tersebut merusak rumah, garasi, dan kendaraan.

Tujuh wanita dan lima pria terluka dalam serangan itu, menurut pejabat setempat.

Layanan darurat dikirim untuk membantu para korban, dan aliran listrik terputus di beberapa bagian Kharkiv.

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini