TRIBUNNEWS.COM – Konsol game terbaru Sony, Playstation (PS) 4, terus meraih prestasi yang gemilang. Baru dirilis 16 hari, konsol tersebut sudah laku terjual lebih dari 2,1 juta unit.
Prestasi tersebut diungkapkan oleh Andrew House, President and Group CEO, Sony Computer Entertainment, melalui blog resmi Sony, Rabu (4/12/2013).
"Saat ini, setelah peluncuran global PS4 di lebih dari 32 negara, termasuk Eropa dan Amerika Latin, dengan bangga saya mengumumkan bahwa lebih dari 2,1 juta unit PS4 telah terjual," tutur House.
Awalnya, PS4 dijual hanya di dua negara saja, yaitu Amerika Serikat dan Kanada. Pada hari penjualan perdananya, konsol ini laku terjual sebanyak 1 juta unit.
Jumlah penjualan tersebut semakin mendekatkan Sony dengan target mereka. Beberapa waktu lalu, seperti dikutip dari The Next Web, perusahaan asal Jepang ini menargetkan menjual lima juta unit PS4 pada Maret 2014 mendatang.
PS4 sendiri saat ini masih belum menyebar secara merata ke seluruh dunia. Ada beberapa negara, termasuk Jepang, yang belum kedatangan konsol ini. Apabila sudah menyebar, kemungkinan besar target tersebut dapat tercapai.
Rival terberat PS4, Xbox One, juga mendapatkan prestasi yang gemilang di hari pertama penjualannya. Sama seperti Sony, dalam 24 jam perdananya, konsol ini sudah laku terjual 1 juta unit. Masih belum ada informasi, berapa banyak Xbox One yang sudah terjual hingga saat ini.