News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gwyneth Paltrow dan Victoria Beckham Pernah Jadi Pasien Bekam

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TERAPI METODE BEKAM - RM Kusharyono, pria kelahiran Solo, 25 Mei 1974, mempunyai niat ingin menjadi tukang pijet Calon Presiden 2014. Niat mulianya itu dikatakan saat Kusharyono bersama anggota Paguyuban Timbul Sehati membagi-bagikan sembako dan obat-otaban kepada korban banjir, Rabu (5/2/2014) di Cipete, Jakarta Selatan. Bekam adalah metode pengobatan dengan cara mengeluarkan darah statis yang mengandung toksin dari dalam tubuh manusia. Berbekam dengan cara melakukan pemvakuman di kulit dan pengeluaran darah darinya. Pengertian ini mencakup dua mekanisme pokok dari bekam, yaitu proses pemvakuman kulit dan dilanjutkan dengan pengeluaran darah dari kulit yang telah divakum sebelumnya. (TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

TRIBUNNEWS.COM - Dengan langkah tertatih, Awit Miosi (32) menyambut Solihin Abu Ilyas, terapis bekam di rumahnya di Pondok Ranji, Tangerang Selatan, Banten, Selasa (30/8/2016).

Seusai sekitar 2 jam terapi, rasa ngilu di kakinya akibat asam urat jauh berkurang.

Selama ini, ia berobat ke dokter dan mengonsumsi obat sintetis. Sebulan terakhir, Awit mencoba bekam. "Jika ke dokter, rasa nyeri di kaki memang hilang, tapi cepat kambuh," katanya.

Bekam merupakan metode pengobatan kuno. Dalam A Cup of History di cuppingtherapy.org yang dikelola Asosiasi Terapi Bekam Internasional (ICTA) disebut, bekam tertera di tulisan hieroglif Mesir sejak 3.500 tahun silam.

Di Tiongkok, ahli herbal Ge Hong yang hidup pada tahun 281-341 membekam memakai tanduk hewan.

Namun, asal mula bekam masih kabur. Perkembangan bekam di Afrika, Eropa, Timur Tengah, hingga Asia Timur diduga seiring migrasi manusia.

Di Indonesia, bekam dikenal dengan cantuk di Jawa, kop atau kopan (Sunda), tangkik atau batangkik (Sumbawa), dan sanggrah (Betawi).

Prinsip pembekaman adalah mengeluarkan darah kotor yang mengandung racun dari dalam tubuh melalui pelukaan kulit.

Proses menggunakan gelas bekam (kop) itu biasanya didahului pemvakuman kulit (bekam kering) dan diikuti pengeluaran darah dari tubuh (bekam basah).

Maraknya bekam beberapa tahun terakhir di Indonesia tak lepas dari keinginan sebagian umat Islam mempraktikkan metode pengobatan zaman Nabi Muhammad atau thibbun nabawi.

Pengembangan bekam oleh para ahli kedokteran Muslim menjadikannya termaju di Baghdad, Irak, abad ke-10.

Di Eropa, abad ke-18, bekam memakai lintah. Namun, di akhir abad ke-19, itu dilarang.

Dokter masa itu menilai pasien yang dibekam jadi lemah dan mudah terinfeksi akibat alat tidak steril.

Nyatanya, bekam tidak sepenuhnya ditinggalkan Barat. Di Olimpiade Rio 2016, perenang AS, Michael Phelps, dan atlet senam AS, Alex Naddour, menunjukkan lingkaran-lingkaran merah bekas bekam di tubuhnya.

Bekam diklaim meningkatkan fleksibilitas dan rentang gerakan, serta memulihkan fungsi otot.

Banyak teknik pemulihan stamina: pijat olahraga, mandi es, sauna, hingga baju kompresi.

"Bekam banyak membantu mengurangi rasa sakit sehingga lebih ekonomis," kata Naddour, dikutip USA Today, 9 Agustus 2016.

Sejumlah selebritas dunia, seperti diwartakan BBC, 9 Agustus 2016, juga percaya diri menunjukkan bekas bekam, antara lain Gwyneth Paltrow, Justin Bieber, dan Victoria Beckham.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini