Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tidak hanya remaja dan orang dewasa, ternyata kulit bayi juga butuh sentuhan body lotion atau pelembab setelah mandi.
Dokter Sri Prihianti, Spesialis Kulit dan Kelamin yang juga tergabung di dalam Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit mengatakan penggunaan pelembab pada bayi dapat membuat kulit bayi lebih lembut dan fleksibel.
Selain itu pelembab juga dibutuhkan agar kulit tidak kekurangan air sehingga tidak menimbulkan dehidrasi kulit.
“Dianggap pelembab itu hanya untuk orang dewasa, padahal kulit bayi butuh pelembab untuk memperbaiki struktur kulit agar lebih lembut, lebih fleksibel dan menjaga hidrasi,” kata Sri Prihianti saat ditemui di acara peluncuran Cussons Baby Sensi Care di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (5/11/2018).
Baca: Bunda Harus Lakukan Ini Saat Kulit Bayi Kering dan Mengelupas, Bisa Jadi si Kecil Kulitnya Sensitif
Lalu penggunaan pelembab dianjurkan tiga menit dan paling lama lima menit karena pada kisaran waktu tersebut kulit masih dalam keadaan yang basah.
"Tiga sampai lima menit sudah pakai pelembab karena kandungan bisa menarik air, jadi bayi diangkat, dihandukin sebelum pakai baju pakai pelembabnya dulu," ungkap Sri Prihianti.
Tidak masalah jika digunakan setelah anjuran waktu tersebut namun hasilnya akan kurang efektif.
Maka disarankan jika kondisi kulit kering, dibasahkan dulu oleh air lalu dibasuh oleh handuk dan barulah menggunakan pelembab.
“Kalau pada kulit kering boleh tetapi efektivits pelembab turun. Makanya basahin saja, handukin kemudian oleskan pelembab," pungkas Sri Prihianti