TRIBUNNEWS.COM - Akupuntur dan terapi es batu telah digunakan selama berabad-abad karena bisa membantu meredakan beberapa rasa sakit.
Terapi es batu ini berhubungan dengan titik Feng Fu di tubuhmu.
Bagaimana caranya menempatkan es batu di titik Feng Fu?
Dilansir dari BrightSide, cobalah tengkurap.
Letakkan es batu pada titik leher belakang dan biarkan selama 15-20 menit, jangan sampai lebih.
Bersantailah selama rentang waktu itu.
Lakukan ini sebanyak dua kali sehari.
Kamu bisa menggunakan syal untuk menutupi es batu yang ada di lehermu.
Jangan khawatir akan merasa kedinginan, justru dengan cara ini kamu akan menemukan hawa panas di dalamnya.
Ahli obat tradisional Cina mengatakan jika terapi ini bisa membantumu mendapatkan lebih banyak energi sehingga lebih sehat.