TRIBUNNEWS.COM - Gejala virus Corona (covid-19) memang tidak jauh berbeda dengan sakit lainnya.
Misalnya saja Demam Berdarah (DBD).
Mempunyai ciri ciri yang sama membuat orang yang terjangkit DBD menganggap enteng.
Padahal jika dites bisa saja masuk ke covid-19.
Perbedaan DBD dan corona sebenarnya tipis.
Baik DBD maupun Covid-19 merupakan penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus.
Sehingga, gejala awal yang terjadi memang bisa saja mirip, seperti demam, nyeri otot, dan badan terasa lemas.
Jadi masyarakat sebenarnya perlu kesadaran diri langsung saja untuk diperiksa.