News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Mengenal Badai Sitokin yang Dialami Deddy Corbuzier Usai Dinyatakan Negatif Covid-19

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presenter Deddy Corbuzier. Mengenal Badai Sitokin yang Dialami Deddy Corbuzier Usai Dinyatakan Negatif Covid-19 Tribunnews/Herudin

Tak main-main, suhu badan Deddy sempat mencapai angka 41 derajat yang membuat vertigonya kambuh.

"Berjalan beberapa hari (setelah negatif) tiba-tiba di minggu kedua setelah saya kena dan nggak lama negatif, demam saya tiba-tiba naik sampai hampir 40 derajat," kata Deddy Corbuzier di podcastnya dikutip Tribunnews.com, Minggu (22/8/2021).

Deddy Corbuzier & Cindercella (Instagram/mastercorbuzier/cindercella)

"Pernah sampai 41 lebih langsung kasih paracetamol gak lama turun. Saya ngerasa something wrong karena sampai vertigo kepala muter," bebernya.

Ia kemudisn dilarikan ke rumah sakit dan dilakukan CT thorax dan Deddy dimint untuk menjalani perawatan di rumah sakit.

"Kemudian CT thorax ke RSPAD lalu saya diminta stay di RS, tapi kadar oksigen saya masih 99%, kata dokter kalau mau stay di rumah gapapa," ucapnya.

"Pada saat saya pertama kena saya makan obat beberapa, jadi saya sudah mengikuti aturan yang dijalankan," tambah Deddy.

Setelah memutuskan untuk rawat jalan di rumah, Deddy mengaku badamnya kembali drop.

Akhirnya setelah dibawa ke rumah sakit lain, Deddy Corbuzier dinyatakan mengalami badai sintokin yang membuat dirinya sempat kritis.

"Kemudian saya pulang dua hari kemudian saya demam lagi, vertigo lagi. Saya langsung dibawa ke Medistera ketemu dokter dan dia bilang memburuk," beber Deddy.

"Ketika cek CT toraks 60 ketika di RSPAD masih 30 naik ke 60 dan keadaannya masuk dalam kondisi badai sitokin," jelasnya.

Deddy Corbuzier sempat percaya diri bahwa ia bisa terhindar dari Covid-19 karena merasa sudah menjaga kesehatan dengan baik.

Sempat Pede Bisa Terhindar dari Covid-19
Deddy Corbuzier baru saja sembuh usai sempat terpapar Covid-19 beberapa waktu lalu.

Dalam ceritanya, Deddy mengaku tak menyangka bahwa dirinya bisa terpapar Covid-19, karena merasa sudah paham akan virus tersebut dan sudah melakukan protokol kesehatan dengan baik.

Ia membeberkan, sebelum dinyatakan positif Deddy sempat kontak langsubg secara rutin dengan keluarganya yang dinyatakan positif Covid-19 lebih dulu.

Deddy Corbuzier di peluncuran HOVR Machina di Senayan City, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2020). (Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy)
Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini