Cara membersihkan usus kotor berikut ini biasanya direkomendasikan pada pasien dengan sembelit parah yang sudah tidak mempan dengan perawatan obat-obatan adalah prosedur hidroterapi, yakni dengan memasukkan cairan dalam jumlah besar. Cairan tersebut akan mengairi usus besar dan mengeluarkan feses yang menumpuk. Namun, sama seperti prosedur medis lain, hidroterapi juga memiliki beberapa efek samping, seperti: mual dan muntah dehidrasi, merusak bakteri baik dalam usus, membuat elektrolit tubuh tidak seimbang, meningkatkan cairan dalam paru-paru, berpeluang mengalami gangguan fungsi jantung.
Pembersihan usus secara medis ini tidak boleh dilakukan sembarangan. Terlalu sering menggunakan obat pencahar dapat mengurangi kemampuan tubuh untuk mengeluarkan feses dan menyebabkan sembelit kronis. Oleh karenanya, pastikan
berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsi obat pencahar.
Untuk penanganan masalah pencernaan lainnya bisa melakukan medical check up sebagai salah satu cara mendeteksi dini adanya gangguan pencernaan dan gangguan kesehatan lainnya.