News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Apa Itu Etilen Oksida? Zat yang Diduga Terkandung dalam Mie Sedaap, Ini Efeknya pada Kesehatan

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi bahaya bahan kimia - Simak pengertian tentang Etilen Oksida (EtO).

TRIBUNNEWS.COM - Simak informasi terkait Etilen Oksida, kegunaan hingga efeknya.

Singapura dan Hong Kong menyoroti produk mie instan asal Indonesia, yakni Mie Sedaap.

Hal tersebut lantaran Mie Sedaap dilaporkan mengandung Etilen Oksida (EtO).

Lantas, apa itu Etilen Oksida (EtO)?

Dikutip dari osha.gov, Etilen oksida (EtO) digunakan sebagai zat antara dalam produksi beberapa bahan kimia industri, yang paling terkenal adalah etilen glikol.

Zat ini juga digunakan sebagai fumigan dalam produk pertanian tertentu dan sebagai sterilan untuk peralatan dan perlengkapan medis.

Baca juga: Efek Etilen Oksida yang Diduga Ditemukan Pada Mie Sedaap, Picu Keracunan dan Risiko Kanker Payudara

Sayangnya, Etilen Oksida memiliki beberapa bahaya fisik dan kesehatan yang perlu mendapat perhatian khusus.

Etilen Oksida mudah terbakar dan sangat reaktif.

Paparan akut gas EtO dapat mengakibatkan iritasi pernapasan dan cedera paru-paru, sakit kepala, mual, muntah, diare, sesak napas, dan sianosis.

Paparan kronis telah dikaitkan dengan terjadinya kanker, efek reproduksi, perubahan mutagenik, neurotoksisitas, dan sensitisasi.

Kegunaan

Mengutip menlhk.go.id, Etilen Oksida digunakan sebagai fumigan untuk pangan dan tekstil, untuk sterilisasi peralatan kedokteran (keperluan operasi).

Juga sebagai fungisida pertanian (secara komersial sebagai campuran dengan gas inert).

Selain itu, zat ini digunakan dalam sintesis organik, khususnya dalam produksi etilen glikol.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini