News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kamu Hobi Kuliner? Waspadai Risiko Tiga Penyakit yang Mengintai

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

nutritionist Mochammad Rizal, S.Gz,MS.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indonesia sangat kaya dengan keberagaman jenis dan citarasa makanan lokalnya yang memiliki kekhasan di setiap daerahnya. 

Tidak heran, banyak orang menjadikan hobi kuliner sebagai gaya hidup karena penasaran dan ingin mencicipi semua makanan khas di setiap daerah di Indonesia.

Namun, masyarakat harus bijak saat menikmati kulineran, karena ada tiga penyakit yang mengintai.

Hal ini diungkapkan oleh nutritionist Mochammad Rizal, S.Gz,MS.

"Setidaknya ada tiga penyakit yang bisa ditimbulkan oleh pangan yang tidak aman, tidak sehat dan pangan yang tidak bersih," ungkapnya pada talkshow sehat virtual yang diselenggarakan Kementerian Kesehatan, Minggu (26/5/2024).

Pertama adalah keracunan makanan karena terkontaminasi oleh mikroorganisme.

Misalnnya, makanan yang terkontaminasi bakteri salmonella atau ecoli. Kemudian makanan yang tidak bersih juga bisa terpapar virus misalkan hepatitis.

Kemudian ada pula jamur aflatoksin yang biasa ditemukan pada biji-bijian atau parasit cacing pita.

"Semua itu bisa menimbulkan gejala-gejala pada tubuh kita. Seperti mual, muntah, diare, kram perut, bahkan bisa menyebabkan penyakit yang lebih serius," jelas Rizal.

Kedua, bisa terkontaminasi dengan bahan kimia seperti pestisida, logam berat dan zat adiktif yang tidak aman.

Baca juga: Dua Hal Bisa Dilakukan Orang Tua Ketika Anak Telanjur Kecanduan Makanan Manis

Selain bisa menimbulkan keracunan, dampak kedua ini bisa menyebabkan masalah kesehatan jangka panjang.

Ketiga, munculnya risiko penyakit degeneratif. Saat ini banyak jajanan ultra proses food yang dijual di luar.

Makanan ini memang enak, tapi tinggi gula, garam dan lemak. Gula, garam dan lemak memak boleh dikonsumsi , asal sesuai dengan anjuran Kemenkes.

Baca juga: Pakar Gizi Ungkap Risiko Kesehatan Jika Rutin Konsumsi Makanan Ultra Proses

Yaitu gula itu 50 gram sehari, garam 2000 miligram atau 1 sendok teh dan lemak sekitar 67 Gram per hari.

"Tapi biasanya makanan-makanan atau jajanan di luar sana itu semuanya tinggi (gula, garam dan lemak). Kalau dikonsumsi jangka panjang bisa menyebabkan resiko penyakit degeneratif," tegasnya.

Beberapa penyakit degeneratif seperti diabetes, hipertensi, penyakit jantung, stroke dan lainnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini