TRIBUN JAKARTA - Rini Wulandari alias Rini Idol tahu persis bagaimana memilih busana untuk menutupi tubuh mungilnya.
Sebisa mungkin, dia akan membalut tubuhnya dengan busana-busana yang akan memaksimalkan penampilannya. Status public figure yang disandang memaksanya tampil oke di setiap kesempatan.
Seperti halnya saat mengisi acara musik Dahsyat di Studio RCTI, Jumat (20/4/2012). Penyanyi asal Medan ini mengandalkan bawahan rok berpotongan asimetris alias asymmetrical gauze skirt.Rok berpotongan asimetris membuat penampilan Rini beda dari biasanya.
Keunggulan lainnya, rok jenis ini terbilang fleksibel bisa dipadukan dengan busana model apapun. Lihat saja, Rini memadukannya dengan tanktop renda ala Korea warna putih. Di samping itu, Rini sengaja memilih rok berwarna merah karena dapat membuatnya lebih seksi meski ujung rok melewati lututnya.
Rini juga paham rok berbahan poliester ini asyik dipadankan dengan sepatu heels tebal atau akrab disebut platform heels yang popular di era 1970-an. Paduan rok asimetris yang menjuntai tak lebih dari lutut dan sepatu platform tebal ini membuat proporsi tampilan lebih seimbang.
Lagipula, pilihan sepatu hak tebal ini sangat membantu kaki Rini terlihat lebih slim. Plus lainnya, heels jenis ini lebih nyaman untuk dipakai dalam waktu lama ketimbang heels dengan hak yang slim. Satu yang membuat sepatu platform heels Rini lebih menarik, yaitu adanya corak etnik kain tenun suku Dayak di solnya. Pilihan warna natural dan corak etnik kain tenun dengan unsur merah memaksimalkan tampilan Rini di hari itu. (FAJAR ANJUNGROSO)
Baca berita lebih lengkap di koran digital TRIBUN JAKARTA