“Tahun ini merupakan tahun kedua Sarihusada menyelenggarakan Karnaval Ayo Melek Gizi. Kami berharap melalui acara ini masyarakat mendapatkan pengetahuan yang lebih tentang nutrisi dan mengubah perilakunya dalam menciptakan generasi Indonesia yang lebih kuat melalui gizi yang baik,” katanya.
Kegiatan utama Karnaval Ayo Melek Gizi hari ini adalah jalan sehat dan parade yang menampilkan kostum buah dan sayur, gerobak sapi dengan buah dan sayur serta gunungan buah dan sayur.
Berbagai parade ini dimaksudkan untuk memberikan edukasi mengenai contoh-contoh bahan pangan sumber gizi sekaligus memberikan inspirasi kepada masyarakat dalam mengolah makanan local demi memenuhi kebutuhan akan gizi seimbang sehari-hari.
Jalan sehat dan parade diadakan dari depan gedung Dinas Pariwisata Kota Yogya sampai nol kilometer (Halaman Monumen Benteng Vredeburg) juga menampilkan berbagai atraksi olahraga yang menarik serta atraksi budaya lokal, seperti sepeda onthel, bregodo keraton, dan kostum pakaian daerah. Berbagai pesan gizi seimbang juga disampaikan saat jalan sehat dan parade berlangsung.
Selain jalan sehat dan parade gizi, Karnaval Ayo Melek Gizi juga mengadakan berbagai kegiatan kreatif dan permainan untuk anak yang berkaitan dengan gizi seimbang, lomba kreasi makanan sehat untuk keluarga, dongeng tentang gizi seimbang dan aneka hiburan. Masyarakat juga dapat mengikuti berbagai program edukasi dan konsultasi gizi di lokasi acara.
Rangkaian kegiatan peringatan Hari Gizi Nasional 2016 oleh PERGIZI PANGANIndonesia dan Sarihusada akan berlangsung Januari - Februari 2016.
Kegiatan lain dalam rangkaian peringatan ini adalah Seminar Ilmiah Populer bertema Mewujudkan Gizi Seimbang menuju Bangsa Sehat Berprestasi di Bogor, Surabaya, dan Pekanbaru, bekerja sama dengan perguruan tinggi setempat, yang ditujukan antara lain bagi akademisi, ahli gizi, ahli pangan, pengelola dan pelaksana program gizi dan pangan, tokoh pemuda, tokoh wanita, dan TP PKK.
Kegiatan edukasi dan seminar didukung oleh kompetisi digital yang terbuka bagi seluruh lapisan masyarakat, terdiri dari lomba video singkat, lomba pesan gizi di Twitter, dan lomba foto kegiatan Hari Gizi Nasional di Facebook.