News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Memadukan Kebaya dan Kain Sarung untuk Busana ala Afrika, India, dan Indonesia

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Desainer Alben Ayub Andal menghadirkan karya terbarunya yang memadukan bahan lace dan brokat untuk menampilkan busana model Afrika, India, dan Indonesia.

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Penikmat fashion Surabaya kembali disuguhi warna warni busana etnik Indonesia yang dipadu gaya mancanegara.

Pentas yang menyajikan beragam budaya itu berlangsung di Oval Atrium Ciputra World Surabaya (CWS) selama lima hari mulai Selasa (18/7/2017).

Desainer Alben Ayub Andal misalnya, mencoba berkreasi lewat baju model Afrika, India, dan Indonesia.

Alben memanfaatkan kain sarung untuk bagian bawah, sedang atasannya dia padu dengan kebaya dari bahan lace dan brokat. Untuk rancangannya itu, Alben mengaku minim memakai aksesoris.

“Sebab saya ingin tonjolkan make up-nya yang sudah meriah,” katanya.

Sebanyak 10 kreasi yang berlatar dari tiga negara itu akan dipamerkan pada pengunjung CWS pada Sabtu (22/7/2017) mendatang.

Selain karya Alben, desainer lain yang turut memeriahkan acara tahunan itu adalah Yunita Kosasih, Saffana, Yuliana Huang, Sad Indah Ambarwati, Azaya, dan Yeni Ries, serta koleksi Interim Clothing.

“Untuk kain sari yang biasa dipakai wanita India, diakali dengan bahan kain sarung,” bebernya.

Bahan kain sarung ini juga dipakai untuk tutup kepala pada baju wanita India karya Alben.

Make up untuk para model busana yang menggunakan karya Alben pun disesuaikan dengan riasan dari negara asalnya.

Untuk India misalnya menonjolkan bulatan di bagian mata, sedang make up untuk Afrika lebih difokuskan pada penggunaan warna cokelat.

Sementara untuk riasan model Indonesia cenderung banyak warna.

“Sengaja kita tunjukkan bahwa Indonesia punya banyak warna menarik. Kekuatan itu pula yang ditampilkan untuk mendampingi busana Alben,” tegas Emmy Pudjiastuti, Area Promotion Manager Rembaka yang membawahi produk make up LTPro.

Surabaya International Ethnic & Culture Festival 2017 ini juga menampilkan pula tarian rakyat dari Kanada, Slovakia, India, dan Thailand. Dari Indonesia disajikan aneka tarian dari Jawa Barat dan Jawa Timur. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini