Ani Susanti/Tribun Jatim
TRIBUNNEWS.COM - Selamat Hari Batik Nasional!
Ya, Senin (2/10/17), merupakan peringatan untuk salah satu warisan budaya Indonesia tersebut.
Batik diakui sebagai milik Indonesia oleh UNESCO sejak 2 Oktober 2009.
Kini batik menjadi outfit yang digandrungi oleh semua kalangan masyarakat.
Batik yang terus berkembang tidak lantas kaku dengan nilai tradisi, wariasan nenek moyang ini kemudian bertransformasi dalam berbagai warna, motif dan model.
Banyak desainer Indonesia yang menjadikan batik sebagai komponen utama karyanya saat mengikuti ajang internasional.
Sehingga kini, batikpun telah dikenal di seluruh dunia.
Bahkan, deretan artis Hollywood ternyata juga sering menggunakan batik sebagai item fesyen mereka.
Sebut saja Jessica Alba, Julia Robert, Heidi Kum, Daniel Radcliffe dan banyak lagi.
Lalu apa ya motif batik Indonesia favorit mereka?
1. Tribal
Dilansir dari Tribunnews, fesyen stylist asal Indonesia, Dela Dewi yang mengembangkan kariernya di Los Angeles, Amerika Serikat menuturkan batik Indonesia dikenal di Amerika Serikat.
Bahkan, ada brand lokal menggunakan batik sebagai motif seperti tribal, jumputan dan bohemian.