TRIBUNNEWS.COM - Sebagai seorang selebriti, tak heran kalau Rianti Cartwright juga mendambakan rumah mewah yang nyaman.
Setelah resmi menikah dengan seorang pria bernama Cassanova Alfonso, Rianti Cartwright segera membangun rumah mewah yang memadukan konsep townhouse ala New York dan Jawa Klasik.
Sudut Jawa klasik yang ada di rumah mewah Rianti Cartwright itu rupanya terinspirasi dari sosok Eyang Kakungnya yang memang keturunan Jawa.
Sekadar informasi, Rianti dipersunitng oleh seorang penyanyi asal Batak yang berkebangsaan Amerika Serikat, Cassanova Alfonso, di Gereja St. Patrick’s Old Cathedral, New York, Amerika Serikat, pada 17 September 2010.
Dikutip Grid.ID dari Tribunnews.com, setelah menikah, Rianti dan sang suami memutuskan tinggal di Jakarta.
Rianti dan Cass, panggilan akrab sang suami, memutuskan membangun sebuah rumah di atas tanah seluas 200 meter.
Meski rumahnya tak terlalu besar, Rianti dan Cass mampu membuat hunian mereka jadi berkelas.