Kepala Botak Plontos Pria Ini Terlalu Menyilaukan saat Difoto untuk Passport, Petugas Terpaksa Turun Tangan
TRIBUNNEWS.COM - Viral video seorang pria yang membuat repot petugas imigran karena kepala botaknya yang menyilaukan.
Kepala botak pria asal Malaysia ini terlalu silau saat difoto, membuat hasil foto tak sesuai standar.
Petugas imigran pun harus turun tangan mengatasi permasalahan tersebut.
Seperti yang dilansir oleh World of Buzz, membuat atau memperbarui passport merupakan proses yang memakan waktu.
Baca: Kisah Aria Permana Bobot Badannya Turun Drastis, Ungkap Keinginan Bertemu Bintang Persib
Baca: Kemalingan Saat Ditinggal Mudik, Pemilik Rumah Kaget Si Pencuri Sempatkan Makan Jelly Saat Beraksi
Meski sudah banyak metode berteknologi muthakhir untuk mempercepat proses, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
Pertama, pembuat passport harus datang seawal mungkin karena antrian bisa sangat panjang.
Kedua, pembuat passport harus berpakaian rapi untuk keperluan foto.
Baca: Apa Kabar Audrey Siswi SMP Viral Kasus Perundungan di Pontianak? Ini Foto-foto Terbaru Penampilannya
Baca: Didiagnosis Kanker Otak, Agung Hercules Rupanya Pernah Bicara Soal Kondisi Kesehatannya 7 Bulan Lalu
Namun bagi pria satu ini, ada masalah tersendiri yang dihadapinya.
Dalam sebuah video yang dibagikan akun Facebook Nazirul Nazrin, seorang pria berkepala botak memiliki masalah saat ia akan diambil fotonya.