News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilih Masker Kain yang Pas Ukuran Wajah untuk Hindari Masalah Kulit

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

BANDAR LAMPUNG- Pengerajin menyelesaikan pembuatan masker kain di Perum Ragom Gawi Permai I, Kemiling, Bandar Lampung. Jumat (27/3/2020). Produksi masker dengan berbahan kain tersebut di jual dengan harga Rp 10 ribu dan menjadi alternatif ditengah kelangkaan serta kenaikan harga masker medis. Menurut pengerajin kain Siti Nuraisah dirinya mengaku semenjak merebaknya virus corona ia mengaku mengalami peningkatkan pesanan hingga 8 lusin perhari. (Tribunlampung.co.id/Deni Saputra).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pakai masker saat keluar rumah merupakan kebiasaan yang dianjurkan selama pandemi virus corona (Covid-19) belum berakhir.

Penggunaan masker ini harus menutupi bagian hidung dan mulut dan apabila tidak sakit pemerintah menyarankan menggunakan masker kain supaya stok masker bedah tercukupi untuk yang sakit dan tenaga kesehatan.

Namun perhatikan soal ukuran masker kain, Dermatologist dr. Felicia Henrica, SpKK menyarankan menggunakan masker kain yang pas dengan ukuran wajah. Sebab, kalau kekecilan bisa membuat permasalahan kulit.

"Kalau ngepas banget terjadi gesekan nah gesekan ini bisa menimbulkan jerawat," ucap dr. Felicia saat live di akun Skinnaire, Kamis (21/5/2020).

Baca: Tips Cuci Masker Kain Agar Higienis

Kemudian efek masker yang dipakai lama juga akan membuat bagian kulit yang ditutup masker jadi kering yang juga bisa menyebabkan jerawat.

"Kalau terus ditutup masker kan bagian sekitar kulit tertutup susah keluar minyaknya jadi kering debu juga numpuk, jadi bisa bikin jerawat," ungkap dr. Felicia.

Untuk memastikan kebersihan dan mengurangi masalah kulit dr. Felicia sebaiknya ganti masker setelah empat jam pemakaian dan langsung cuci masker yang sudah dipakai ke luar rumah.

"Setelah empat jam pemakaian masker, ganti masker baru abis itu dicuci jadi satu orang bawa sekitar dua atau tiga masker kain lah," kata dr. Felicia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini