Lakukan sampai semua adonan di dalam wadah habis.
6. Panaskan minyak dalam api sedang.
Jika minyak goreng sudah panas, masukkan adonan-adonan odading yang telah dibentuk.
Disarankan agar odading terendam minyak agar tingkat kematangan merata.
7. Goreng odading sampai warnanya berubah kuning kecoklatan. Jika sudah, angkat dan tiriskan.
Baca juga: Resep dan Cara Membuat Aneka Minuman dari Jahe, Dapat Menghangatkan Badan
4. Bakso Mercon
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
1/2 sendok makan bawang merah, goreng
1/2 sendok makan bawang putih, goreng
200 gram daging sapi sengkel segar tanpa cuci, potong-potong
1 1/4 sendok teh garam kasar
1/2 sendok teh poly powder
2 buah putih telur
250 gram es serut
1/8 sendok teh penyedap rasa
1 siung bawang putih, haluskan
1/8 sendok teh merica bubuk
200 gram tepung sagu aren
1 batang daun bawang, iris halus
Bahan Sambal:
6 butir bawang merah, goreng
8 siung bawang putih, goreng
4 cm kencur, goreng
10 buah cabai merah besar, buang biji, goreng
15 buah cabai rawit merah, goreng
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
100 ml air
Cara Membuat Bakso Mercon:
1. Masukkan daging sapi dan garam ke dalam food processor. Giling sebentar sampai agak lembut.
2. Masukkan poly powder, putih telur, es serut, penyedap rasa, bawang putih, merica bubuk, bawang putih goreng, dan bawang merah goreng. Giling sampai lembut.
3. Tambahkan tepung sagu. Giling rata sampai lembut dan kalis.
4. Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat. Masukkan ke dalam air hangat. Rebus sampai matang. Tiriskan.
5. Sambal, haluskan sambal. Tumis sambal sampai harum. Masukkan bakso cilok. Aduk rata. Bubuhi garam dan gula pasir. Tuang air. Aduk sampai meresep.
Baca juga: Resep Membuat Dimsum yang Enak, Mudah dan Praktis, Berikut Bahan dan Cara Mengolahnya
5. Rendang Sapi
Durasi 120 menit
8 porsi
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
400 gram daging rendang, dipotong melawan serat tebal 3 cm
3 cm lengkuas, dimemarkan
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
2 lembar daun kunyit, diiris
2 cm kayumanis
1 sendok makan garam
1 sendok teh gula pasir
500 ml santan kental dari 2 butir kelapa
1.250 ml santan encer dari perasan santan kental
Bumbu halus:
12 buah cabai merah keriting
5 buah cabai merah besar
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
4 cm jahe
4 butir kemiri, disangrai
1 sendok teh merica
3 sendok teh ketumbar
Cara membuat rendang daging:
1. Rebus santan encer, lengkuas, serai, daun kunyit, kayumanis, dan bumbu halus sambil diaduk sampai mendidih.
2. Tambahkan daging. Masak sambil diaduk sampai berubah warna.
3. Masukkan garam dan gula pasir. Aduk rata. Masak hingga empuk dan kuah kental.
4. Tuang santan kental. Masak di atas api kecil sambil diaduk sampai berminyak.
(Tribunnews.com/Nadya) (Sajian Sedap/ Dwi, Sera B)