News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Moselo Tampung UMKM yang Bergerak di Industri kreatif, Terutama Hasil Seni dan Kerajinan Tangan

Penulis: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Moselo fokus menampung UMKM yang bergerak di industri kreatif, terutama seni dan kerajinan tangan.

Geliat pekerja kreatif ini diharapkan dapat dimoderasi oleh Moselo. Selain sebagai sebuah marketplace, Moselo juga memiliki 13 group chat Moselo Expert (sebutan untuk seller di Moselo) di berbagai regional seperti Jabodetabek, hingga Bali dan Kalimantan.

Setiap grup beranggotakan ratusan Expert dengan aktivitas mulai dari berbagi informasi dan pengetahuan seputar bisnis, hingga menjadi tempat para Expert berkolaborasi.

Tim Moselo sendiri rutin mengadakan acara untuk sharing atau workshop di group chat tersebut.

“Banyak juga talenta kreatif baru, yang dengan hadirnya Moselo akhirnya memberanikan diri untuk membangun jenama atau semakin fokus dan percaya diri untuk bergerak di industri ini,” tambah Bernadeth Bellanita.

Moselo juga menggandeng Proud To Post It, official concept store untuk merchandise dari beberapa jenama/akun populer seperti Nanti Kita Cerita Tentang Hari ini (@nkcthi), Generasi 90an (@generasi90an), dan Kamu Terlalu Banyak Bercanda (@kttb.kttb).

“Dengan adanya aplikasi Moselo yang lebih segmented dan lebih mendukung local brand, kami sangat senang dan berantusias tinggi untuk sama-sama berkembang dan saling support."

"Dengan adanya local brand, crafter, artist yang makin banyak justru semakin bagus buat kami. Jadi kami bisa selalu berkembang dan berinovasi karena kami percaya dengan banyaknya local brand yang bermunculan bisa menumbuhkan inovasi yang mungkin tidak pernah kita pikirkan sebelumnya,” jelas tim Proud To Post It.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini