TRIBUNNEWS.COM - Ada hal-hal yang mesti diperhatikan selama menjalankan ibadah puasa sehari penuh selama Ramadan. Bukan hanya stamina, tapi juga menjaga kondisi kulit agar tetap sehat.
Umumnya yang jadi masalah saat berpuasa, kulit wajah jadi terlihat kering dan kusam karena kekurangan cairan.
Dokter spesialis kulit dan kelamin, dr. Yasmina Diah K, SpKK, memberikan tips menjaga kulit tetap sehat dan lembab saat berpuasa.
Menurut dr.Yasmina, pada saat berpuasa, selain harus menjaga keseimbangan dan kecukupan asupan cairan dan nutrisi, kita juga harus memerhatikan produk perawatan kulit sehari-hari.
Ia juga menyarankan agar menghindari aktivitas yang menyebabkan kulit lebih kering.
Baca juga: Apa Itu Sodium Cocoyl Isethionate dan Apa Manfaatnya bagi Kesehatan Kulit
"Mandi dengan air panas dan penggunaan sabun antiseptik," ujar dokter yang berpraktik di RS Bunda Margonda Depok ini.
Ia juga menyarankan menu makanan yang sebaiknya dikonsumsi untuk menjaga kesehatan kulit.
Selain minum air putih minimal 1,6 liter sehari, sebaiknya variasikan jenis protein, karbo, dan serat dalam asupan sehari-hari, baik saat sahur dan berbuka puasa.
"Jika mengonsumsi suplemen, sebaiknya setelah makan utama (berbuka puasa)," ujarnya.