Sementara nama-nama yang belum diumumkan, belum bekerja.
Sebagaimana diketahui, PDI-P belum mengumumkan bakal cawapres untuk mendampingi Ganjar di Pilpres 2024 mendatang hingga Rabu (4/10/2023) pagi ini.
Meski begitu sejumlah nama yang dikabarkan menjadi kandidat pendamping Ganjar Pranowo muncul ke permukaan.
Termasuk Menko Polhukam Mahfud MD dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa yang digadang-gadang menjadi cawapres pendamping Ganjar.
Merespons hal tersebut, Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo menyebut, semua kandidat bakal cawapres pendampingnya saat ini masih memiliki peluang yang sama.
"Cocok semua," kata Ganjar di sela-sela Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDIP di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, Jumat (29/9/2023).
Gelar Rapat Perdana September 2023
Sebelumnya, Ketua umum (Ketum) partai politik (parpol) pengusung bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo menggelar rapat perdana di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (13/9/2023) lalu.
Dalam kesempatan itu, hadir Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo.
Disusul Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo Arsjad Rasid dan Wakil Ketua TPN Ganjar Pranowo, Andika Perkasa.
Selanjutnya, Ketum Partai Hanura Oesman Sapta Odang juga langsung memasuki lift dan menyapa para awak media, dilansir WartakotaLive.com.
Rapat Digelar Mingguan
Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, menyampaikan PDIP menggelar rapat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo setiap minggunya.
Hal tersebut, sesuai arahan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri .
Hasto menjelaskan, pada 13 September lalu, Ketum PDIP menyampaikan rapat mingguan tidak akan pernah ditutup sampai pada waktunya.
"Bahwa rapat tidak ditutup, karena akan ditutup rapat ini, manakala tujuan kita adalah sudah berakhir. Itu baru akan kami tutup," katanya.